Senin, 27 Maret 2023

Pengembangan PMM dalam Mewujudkan Merdeka Belajar Melalui IKM

Seperti yang kita tau saat ini sebagian sekolah sudah mengalami perubahan kurikulum ada yang kurikulum 2013, ada yang kurikulum merdeka maupun prototipe, kita juga sering kenal istilah Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM).
Pandemi Covid-19 telah mengubah banyak hal. Termasuk di dalamnya adalah proses pembelajaran dan hasil belajar murid. 

Kurikulum Merdeka hadir sebagai salah satu pilihan dalam rangka pemulihan pembelajaran. Pilihan lainnya adalah tetap melaksanakan Kurikulum 2013 secara penuh atau Kurikulum Darurat. Kurikulum Merdeka dipilih karena memiliki beberapa keunggulan. Keunggulan-keunggulan ini sesuai dengan kondisi yang ada saat ini. 

Kurikulum Merdeka digadang-gadang sebagai kurikulum yang fokus pada materi esensial. Hal ini membuat pembelajaran lebih bermakna, mendalam, dan menyenangkan. Keunggulan lainnya adalah kurikulum ini memberikan kemerdekaan dalam memilih proses pembelajaran yang sesuai. Selain itu, juga lebih relevan dan interaktif. 

Pengembangan PMM dalam Mewujudkan Merdeka Belajar. Keunggulan Platform Merdeka Mengajar (PMM). PMM dihadirkan oleh pemerintah untuk mendukung IKM sebagai kebijakan Program Merdeka Belajar Episode Kelima Belas. Dalam IKM aktor pendidikan di sekolah dapat memanfaatkan sebagai sarana mengajar.

Sarana ini diperoleh dari ketersediaan perangkat ajar. Selain itu, juga berupa modul kalau dalam kurikulum 2013 adalah RPP sebagai acuan dalam mengajar dan bahan ajar sesuai kebutuhan Kurikulum Merdeka. Pemanfaatan PMM ini juga memudahkan guru dalam melakukan asesmen. 

Sebagai Aktor pendidikan di sekolah juga bisa memanfaatkannya untuk belajar dan berkarya. Berbagai pelatihan mandiri terkait Kurikulum Merdeka telah tersedia. 
Tentu akan memudahkan pengguna untuk menerapkan merdeka belajar secara nyata. Penerapan ini diwujudkan melalui berkarya. Tapi bisa menjadi kendala bagi yang kesulitan IT. Dan background sebelumnya belum begitu mengenal aplikasi. Tuntutan yang luar biasa sangat menjadi tantangan antara membagi waktu dengan tugas tupoksi sebagai guru maupun sebagai peran di dalam keluarga.entah sebagai kepala keluarga ataupun ibu rumah tangga.

Pengguna dapat mengunggah karya aksi nyata. Hal ini pastinya menyesuaikan dengan tagihan pelatihan mandiri yang dipilihnya. Namun cara mengunggah aksi nyata ini membuat banyak pihak menjadi banyak kesulitan.

Masukan Pengembangan PMM
Berikut ini 4 masukan bagi pengembangan PMM. Tujuannya demi mewujudkan merdeka belajar melalui IKM. 

1. Fitur Kiprah Sekolah
Fitur ini nantinya memuat tentang hal-hal yang dibutuhkan dalam manajemen sekolah. Adanya fitur ini akan membuat sekolah lebih mudah menerapkan Kurikulum Merdeka. 

Dalam fitur ini diharapkan menampilkan tentang materi sebagai berikut. 
a. Pemetaan Kebutuhan Murid
Saat ini materi ini belum ada di PMM. Sementara itu masih banyak guru kesulitan melakukan pemetaan kebutuhan belajar. 
PMM perlu menambahkan fitur khusus yang memuat contoh-contoh pemetaan kebutuhan belajar murid. Dalam fitur ini bisa ditambahkan bentuk perlakuan yang bisa dilakukan guru. 
Tentu menyesuaikan dengan aspek pembelajaran berdiferensiasi sebagai tuh Kurikulum Merdeka. Penting juga menambahkan latihan pemetaan kebutuhan murid.
Adanya fitur ini akan memudahkan guru dalam memetakan kebutuhan belajar murid. Pada akhirnya guru akan mudah menentukan pendekatan diferensiasi yang akan dilakukan di kelas masing-masing. 

b. Pemetaan Aset Sekolah
Saat ini masih banyak guru yang berpikir berbasis kekurangan. Guru belum terbiasa berpikir berbasis aset. Padahal ini penting agar guru bisa memanfaatkan aset yang ada untuk mewujudkan merdeka belajar. 
PMM perlu menambahkan fitur khusus pengelolaan aset sekolah. Fitur ini dilengkapi dengan contoh-contoh pemetaan aset yang telah dilakukan. Selain itu, juga tentang praktik baik pengelolaan aset. 
Dampak yang diharapkan akan mengubah mindset guru untuk mulai berpikir berbasis aset. 

c. Supervisi Akademik dengan Paradigma Berpikir Coaching
Supervisi Akademik dengan paradigma berpikir coaching belum menjadi budaya di sekolah. Hal ini menyebabkan belum terbukanya pemikiran bahwa supervisi akademik bertujuan mengembangkan kompetensi guru yang ingin dikembangkan. 
PMM perlu menambahkan fitur ini agar supervisi akademik menjadi budaya positif di sekolah. Dampak ke depannya guru akan terbiasa melakukan praktik ini kepada sejawatnya di sekolah. 

2. Fitur Kepemimpinan Murid
Fitur kepemimpinan murid mencakup dua hal penting. Dua hal tersebut adalah Program Berdampak pada Murid dan Organisasi Siswa Penggerak. 
a. Program Berdampak pada Murid
Saat ini telah banyak program berdampak pada murid dilakukan oleh guru penggerak. Namun, belum belum dihimpun dalam satu platform. 
PMM perlu menambahkan fitur ini untuk memberikan inspirasi bagi guru terkait kepemimpinan murid. 

b. Organisasi Siswa Penggerak
Siswa penggerak belum banyak dikupas dalam Kurikulum Merdeka. Fitur baru di PMM akan memberikan jaminan murid merdeka terlihat dalam organisasi murid. 
Dampaknya guru bisa terarah dalam memberikan tuntunan agar siswa penggerak pro aktif dalam mendukung merdeka belajar di sekolah.

3. Fitur Aktor Kependidikan Sekolah
Tenaga kependidikan dan orang tua belum diakomodir di PMM. Implementasi Kurikulum Merdeka juga membutuhkan kolaborasi dengan tenaga kependidikan dan orang tua. 
Terutama terkait administrasi asesmen dan sebagainya. Selain itu, juga terkait dengan pelibatan orang tua dalam mewujudkan merdeka belajar di sekolah
Fitur bisa saja menampilkan praktik baik pengelolaan tenaga kependidikan. Selain tu, juga bisa praktik baik kolaborasi dengan orang tua murid. 
Melalui fitur ini Kepala Sekolah selaku pemimpin pembelajaran mendapat informasi terkait pengelolaan tenaga kependidikan dan orang tua.

4. Fitur Asesmen Formatif dan Sumatif
Asesmen yang ada masih sebatas literasi dan numerasi. Penambahan fitur akan memperkaya khasanah guru dan Kepala sekolah tentang asesmen formatif dan sumatif yang sesuai Kurikulum Merdeka. 
Demikian masukan pengembangan PMM agar PMM bisa lebih optimal menjadi sarana mengajar, belajar, dan berkarya bagi aktor pendidikan di sekolah. 
Semoga masukan-masukan ini menjadi bahan pertimbangan dalam pengembangan PMM ke depannya. Dengan demikian meskipun ganti pemimpin ganti kebijakan, PMM ini akan tetap menjadi sumber belajar. Dan tetap memberikan ruang bagi guru yang masih tertitah karena keterbatasan IT yang dimiliki. 

Salam literasi.

Jumat, 17 Maret 2023

Resume ke-30 KBMN Gelombang 28

Resume : Hari ke 30 KBMN gelombang ke 28
Tanggal             : 17 Maret 2023
Tema                 : Usaha Penerbitan Buku
Narasumber     : Mukminin, S.Pd.
Moderator        : Muliadi, M.Pd.
Dibuat oleh      : Nunung Fika Herawati Efendi, S.Pd

Bapak Muliadi dari Sulawesi, dua jam ke depan akan membersamai bapak ibu sebagai moderator  mendampingi Bapak Narasumber yang akan menyampaikan materi "Usaha Penerbitan Buku"
Menerbitkan buku merupakan salah satu mata rantai dari aktivitas menulis. Tulisan yang tersimpan begitu saja, tidak diterbitkan tentu akan kurang pengaruhnya baik bagi diri si penulis maupun orang lain. Penulisnya tidak dikenal, sedangkan  ide dan gagasan si penulis pun tidak tersampaikan.
Malam ini tema kita memang tentang Penerbitan buku, tetapi kita mungkin akan melihat dari sisi bisnis atau usahanya. Apa dan bagaimana usaha penerbitan buku itu?  semoga tidak menafsirkan tema malam ini.
Sebelum dimulai bersama-sama berdoa seraya menundukkan kepala dan merendahkan hati semoga Allah swt memberikan kemudahan kepada kita semua menerima hikmat dan ilmu yang disampaikan oleh narasumber, Amiin
Menyiapkan perlengkapan yang diperlukan:
1. laptop atau HP
2. Baterai, cek apakah sudah penuh
3. Colokan
Acara kita malam ini seperti biasa akan dibagi dalam 4 sesi:
1. Pembukaan
2. Sajian materi
3. Tanya jawab
4. Penutup

Narasumber hebat kita malam ini
Mukminin, S.Pd.,M.Pd. Lahir di Jombang, 6 Juli 1965. 
Lulusan SDN dan SMP Segodorejo  Sumobito 1979, 
Lulus SPN Jombang 1985,  
Lulus D2  IKIP NEGERI Surabaya th.1987.
Lulus S 1 IKIP PGRI Tuban 1998. 
Lulus S 2 UNISDA LAMONGAN 2012. Jurusan Bahasa dan Sarta Indonesia.
Beliau sehari-hari berdinas sebagai guru di SMP I Kedungpring Lamongan sejak 1989-2021 (32 th) sampai sekarang. Di dunia tulis menulis:, beliau telah menulis 6 buku solo, berikut bukunya:
1.  55 Pantun Nasihat  th.2020 penerbit Kelompok Majas Bojonegoro. 
2. Jurus Jitu Menjadi Penulis Handal Bersama Para Pakar.  Penerbit Kamila Press 2020.Merupakan buku terlaris. 
3. Kidung Hati ( Kamila Press Lamongan, 2021) 
4. LARON Kumpulan Puisi 2.0 ( KAMILA PRESS LAMONGAN, 2022) 
5. Nusantara Berpantun Antologi 65 Pantun Nasehat ( Kamila Press 2022). 
6. Dari Pengantar Jadi Buku ( Kamila Press 2022).
Narasumber ke 30 beliau merupakan founder dari Kamila Press.
Ini syarat-syarat mengajukan no. Buku Ber-ISBN: 
1. Penerbit harus mempunyai Link berbayar 
2. Buku yang.diajukan no. ISBN harus dikirim lengkap ke Web Perpusnas :
a. Cover buku
b. Permohonan ISBN Buku ke Perpusnas Nasional oleh penanggung jawab penerbit (Direkturnya)
c. Surat Pernyataan Keaslian Karya bermaterei 10.000 dan ditandatangani penulis mengetahui penanggung jawab penerbit dg stempel peberbit
d.Naskah buku yg sudah dilayout bentuk PDF lengkap atau utuh satu buku harus diberi WATERMAK spt ini dan nama judul buku dan peberbit
5 Tahapan Cara Menulis dan Menerbitkan Buku yang Tepat: 
1. Prawriting
2. Drafting
3. Revisi
4. Editing/Swasunting
5. Publikasi.
Syarat-syarat Penerbitan di Kamila Press Lamongan:
1. Kirimkan naskah lengkap.
Judul
Kata Pengantar
Daftar Isi, Naskah
Daftar Pustaka
Biodata Penulis dengan Fotonya
 Synopsis
2. Ketik A5 ukurannya 14,8 x 21 cm, spasi 1,15, ukuran font 11 dan margin kanan 2 cm, kiri 2 cm, atas 2 cm, bawah 2 cm. Gunakan huruf Arial, Calibri, atau Cambria dan masukkan dalam 1 file, lalu kirim ke WA Cak Inin atau via email gusmukminin@gmail.com
Penerbitan buku di era digital saat ini, terus berkembang dengan cepat. Beberapa inovasi penerbitan buku yang telah muncul dalam beberapa tahun terakhir dan bagaimana inovasi ini mempengaruhi cara kita membaca, menulis, dan mengonsumsi buku.
1. E-book
E-book atau buku elektronik adalah inovasi paling terkenal dalam penerbitan buku. E-book memberikan pengalaman membaca yang mudah, cepat, dan murah, serta tidak membutuhkan tempat penyimpanan yang besar seperti buku fisik. Banyak penerbit dan penulis telah beralih ke penerbitan e-book sebagai alternatif atau tambahan dari penerbitan buku fisik tradisional.
E-book memungkinkan pembaca untuk membaca buku di perangkat elektronik seperti tablet, smartphone, atau e-reader. Ini memberikan kemudahan dan kenyamanan dalam membaca buku, karena pembaca dapat membawa banyak buku dalam satu perangkat, serta dapat memperbesar atau memperkecil ukuran huruf sesuai dengan preferensi mereka
2. Self-Publishing
Self-publishing atau penerbitan mandiri semakin populer sebagai inovasi dalam penerbitan buku. Dengan self-publishing, penulis dapat menerbitkan buku mereka tanpa perlu melewati penerbit tradisional. Hal ini memungkinkan penulis untuk mempertahankan kontrol penuh atas karya mereka dan mengambil sebagian besar keuntungan dari penjualan buku mereka.
Self-publishing memungkinkan penulis untuk menerbitkan buku mereka sendiri tanpa melalui penerbit tradisional. Ini memberikan kendali penuh bagi penulis dalam mengatur isi, desain, dan pemasaran buku mereka. Dengan adanya platform self-publishing seperti Amazon KDP atau Smashwords, penulis dapat mengunggah buku mereka secara online dan mendapatkan pembaca secara global.
3. Print on Demand
Print on demand (POD) adalah teknologi yang memungkinkan cetak buku secara cepat dan efisien sesuai permintaan, sehingga mengurangi biaya produksi dan stok yang tidak terjual. Dengan POD, penerbit dan penulis dapat mencetak dan mengirimkan buku ke konsumen tanpa perlu mencetak sejumlah besar buku sebelumnya.
Print on Demand (POD) merupakan metode pencetakan buku yang memungkinkan buku dicetak hanya ketika diperlukan, tanpa harus dicetak dalam jumlah besar sebelumnya. Ini mengurangi risiko penerbit dalam memproduksi buku yang mungkin tidak laku di pasaran dan memberikan fleksibilitas bagi penulis dan penerbit dalam memperbarui dan memperbaiki isi buku.
4. Augmented Reality
Augmented reality (AR) adalah teknologi yang memungkinkan pengguna untuk melihat dunia fisik mereka di layar komputer atau perangkat seluler, sambil menambahkan elemen digital ke dalam pengalaman mereka. Dalam konteks penerbitan buku, AR dapat digunakan untuk membuat buku yang lebih interaktif dan menarik, misalnya dengan menambahkan video atau animasi ke dalam halaman buku.
5. Audio book
Audio book atau buku audio adalah inovasi penerbitan buku yang memungkinkan pengguna untuk mendengarkan buku daripada membacanya. Audio book semakin populer di kalangan orang-orang yang tidak memiliki waktu untuk membaca buku secara tradisional, seperti saat berkendara atau berolahraga.
Audiobook merupakan versi buku yang dibacakan dan direkam dalam bentuk suara. Ini memberikan pengalaman mendengarkan yang unik bagi pembaca dan dapat menjadi alternatif bagi mereka yang kesulitan membaca atau tidak memiliki waktu luang yang cukup. Audiobook juga memungkinkan pembaca untuk membaca sambil melakukan kegiatan lain seperti berkendara, memasak, atau berolahraga.
1. Apakah buku yang diterbitkan berISBN? 
Berapa hari waktu yang diperlukan untuk menerbitkan buku? 
Apakah buku yang diterbitkan berikut jasa editingnya atau penulis buku yang menjadi self editor? 
Penerbitan buku bapak termasuk penerbit indi atau mayor? 
kalau memenuhi syarat berISBN kalau berupa antologi bersama memakai QRBN
untuk penerbitan buku kurang lebih satu setengah bulan sampai dua bulan tergantung terbitnya ISBN
edit awal dilakukan penulis baru diedit dari penerbit, sesudah deal diajukan ISBN
penerbit kamila express merupakan penerbit indi atau independen
2. Untuk penerbit adakah Standar kertas yang baku serta biaya yang menjadi patokan oleh setiap penerbit
Selama cak min , menerbitkan buku adakah permintaan yang aneh aneh dari konsumen atau penulis
standart kertas yang umum dan baik adalah bookpaper (kertas coklat halus) halus dan import dan biasanya untuk cerpen, novel, kumpulan puisi atau gurindam atau pantun., kertas ini lebih awet sedangkan yang coklat tebal mudah rapuh dan bolong. Kalau buku pengetahuan pakai kertas S putih
setiap konsumen bereda dan hal ini juga terjadi
 Biaya Cetak buku A5, kertas Bookpapar (coklat halus) atau HVS putih  
(termasuk biaya ISBN, Layuot, edit, cover buku, PO buku, sertifikat). Minimal cetak 10 buku mulai 1 SEPTEMBER 2022. 
A. 60 halaman: 
# Cetak 10 buku/ eksp. = 645.000 + Ongkir
B. 70 hlm:  
# Cetak 10 buku = 665.000 + Ongkir
C. 85 hlm : 
# Cetak 10 buku = 673.000 + Ongkir 
D. 90 hlm:
# Cetak 10 Buku = 728.000 + Ongkir 
E. 100 hlm: 
# Cetak 10.Buku = 738.000 + Ongkir
F. 125 hlm: 
# Cetak 10 buku = 764.000 + Ongkir 
G. 150 hlm= 
# Cetak 10 buku = 815.000 + Ongkir 
H. 200 hlm: 
# Cetak 10 buku = 855.000 + Ongkir 
I. 250 hlm:
# Cetak 10 buku = 915.000 + Ongkir 
J. 300 hlm:
# Cetak 10 buku = 970.000 + Ongkir
H. 350 hlm.
# Cetak 10 buku = 1.120.000 + Ongkir 
I. 400 hlm.
# Cetak 10 buku = 1.170.000 + Ongkir
J. 450 hlm.
# Cetak 10 buku = 1.220.000 + Ongkir
K. 500 hlm. 
#Cetak 10 = 1.270.000 + Ongkir 
# SETELAH CETAK 10 BUKU DENGAN JUMLAH HALAMAN DAN HARGA TERSEBUT, 
Lebihnya dihitung harga cetak ulang :
 1. Cetak buku 60 hlm 
Harga @ 22.000
2. Cetak buku 70-75 hlm harga @23.000
3. Cetak buku 100 hlm. Harga @ 25. 000
4. Cetak buku 140 hlm harga @ 30.000
5. Cetak buku 150 hlm @ 31.000
6. Cetak buku 250 hlm. Harga @ 42.000
7. Cetak buku 300 hlm. Harga @ 47.000
8. Cetak 320 hlm. Harga @ 48.000
9. Cetak 340 hlm. Harga @ 50.000
10.Cetak 360 hlm. Harga @ 52.000
11. Cetak 380 hlm. Harga @ 55.000
12. Cetak 400 hlm. Harga @ 57.000
13. Cetak 420 hlm. Harga @ 59.000
14. Cetak 440 hlm. Harga @ 62.000
15. Cetak 480 hlm. Harga @ 65.000
16. Cetak 500 hlm. Harga @ 67.000

PLUS ONGKIR! dan harga bisa berubah sewaktu-waktu

3. Membuat CV hingga memiliki usaha penerbitan buku beserta karyawannya dan sarana prasarananya, berapa gambaran modal awal yang dikeluarkan ? 
ijin mendirikan CV gratis dan mengurusnya ke dinas perijinan kabupaten. IMB harus amdal dll ribet. Atau bisa lewat akte notaris untuk lebih mudahnya. Biayanya sekitar 1,5 - 3 juta. 
Modal awal tidak begitu banyak, bisa bergabung dengan percetakan besar.

4. Apakah secara financial, membuka penerbitan buku itu profit pak? 
Karena, menjual buku itu agak sulit dan lama. Bagaimana strategi agar buku yg dicetak bisa langsung ke jual? 
secara finansial masih menguntungkan dengan hasil penerbitan yang bagus.
penerbit hanya bantu promosikan buku dan penulis sendiri yang wajib jualan. ini yang umum berlaku pana penerbit indi/
5. Syaratnya agar buku bisa mendapatkan ISBN?
Buku Solo bukan buku nulis bareng
6. Untuk kenaikan pangkat apakah nilainya sama antara buku yang ber ISBN dan QRCBN?.
untuk yang ISBN bisa ditulis berempat dan untuk QRCBN juga dapat nilai
7. Untuk buku solo kumpulan puisi minimal berapa lembar ?
Jika puisinya pendek berarti dalam 1 lembar ada dua puisi?
Apa kedudukan QRCBN dari segi penilaian kualitas jika misal buku solo tetapi untuk mengejar waktu terbit maka menggunakan QRCBN
buku solo minimal 60 halaman
puisi yang pendek atau pantun pendek bisa satu-satu, atau lebih
hanya beda label hal lainnya sama saja
8. Pertanyaan Apakah penerbit buku sama dengan penerbit ebook? Apa persamaan dengan perbedaan? Apakah 10 tahun kedepan masih eksis penerbit buku apa ebook? Persyaratan serta ketentuan apa kalau membuat penerbit buku /ebook? 
keduanya bisa dilakukan oleh satu penerbit yang sama, tetapi ada juga penerbit yang hanya menerbitkan buku cetak saja. 
10 tahun ke depan buku cetak tetap masih bisa eksis
9. Cover buku yang dimiliki bisa dibuatkan ke penerbit.
Demikian resume pada malam hari ini semoga bisa bermanfaat,
Salam literasi

Kamis, 16 Maret 2023

Resume ke-29 KBMN Gelombang 28

Resume ke : 29 KBMN Gelombang 28
Tanggal : 15 Maret 2023
Tema : Blog Sebagai Media Dokumentasi Refleksi Diri Siswa
Narasumber : Bambang Purwanto, S.Kom., Gr
Moderator : Gina Dwi Septiani, M.Pd.
Dibuat oleh Nunung Fika Herawati Efendi, S.Pd


Assalamualaikum, Wr. Wb

Pertemuan ke 29 KBMN 28 ini. Entah rasa apa yang berkecamuk dalam jiwa mengingat takdir yang akan terjadi untuk penerbitan buku solo pertamaku.
Kita tahu begitu banyak alasan bagi para peserta untuk ikut kelas menulis ini. Ada yang ingin sekedar belajar menulis, ada yang ingin menambah komunitas menulis, ada yang ingin menambah koleksi karyanya dan ada juga yang ingin membuktikan bahwa ia mampu menulis. Apapun alasan kita yang jelas kita ingin mengupgrade kemampuan kita dalam bidang menulis.

Bu Gina membuka kelas dengan mengutip kata bijak dari John Dewei- "Kita tidak belajar dari pengalaman… kita belajar dari merefleksikan pengalaman."
Beliau lanjutkan dengan sebuah pantun:
Air beriak tanda tak dalam
Air tenang seperti berlian
Izinkan saya ucapkan salam
Untuk para hadirin sekalian.

Lalu sebuah pertanyaan pemantik:
Pernahkan sahabat sekalian menggunakan blog sebagai Media Dokumentasi Refleksi Diri Siswa? 

Menurut beliau,Blog sebagai Media publikasi dibilang cukup efektif karena tidak memerlukan biaya yang mahal. Maka kali ini sengaja diundang Narasumber yang akan memberikan ilmu tentang Bagaimana Memanfaatkan Blog Sebagai Media Dokumentasi Refleksi Diri Siswa.

Beliau adalah Bapak Bambang Purwanto, S.Kom., Gr, seorang pegiat literasi, pendongeng, blogger, support IT Kelas Online dan aktivis masyarakat. Untuk informasi lebih lanjut tentang beliau, bisa dibuka melalui link https://penamrbams.id/cv-bambang-purwanto

Memang betul apa yang narasumber katakan bahwa kelas ini adalah kelas yang mengajak menulis dengan kecepatan tinggi, buktinya saya sering merasa keteteran.

Informasi awal dari Mr. Bams adalah tentang blog yang digunakan untuk menyimpan tulisan-tulisan yang ditugaskan dalam kelas ini. Seperti beliau yang mengelola blog atau web http://penamrbams.id/ drngan penampakan sebagai berikut.
Mengapa kita harus punya web?

1. Menunjukkan identitas digital (nasionalisme) dengan DOT ID (Indonesia)
2. Menunjukkan sebagai guru yang beradaptasi dengan era digital
3. Dibiayai oleh sertifikasi, sebagai bentuk pertanggungjawaban kepada negara bahwa dana digunakan untuk mendukung kegiatan penujang guru.
4. Tempat menyimpan atau menyalurkan hobi menulis apa pun

Seperti video tentang profil sekolah beliau yaitu SMP Taruna Bakti bisa diabadikan di blog dengan link https://youtu.be/TCa-oEJtibs
Bila geser ke bawah dibagian samping kanan (bila menggunakan laptop) beliau simpan logo SMP Taruna Bakti. Murid yang belajar bersama Mr. Bams bisa klik tulisan Informatika kemudian akan masuk kedalam pilihan pembelajaran sesuai kelas masing-masing.
dibuatkan. https://penamrbams.id/refleksi-diri/
Contoh pertanyaan yang harus dijawab murid adalah :
Tuliskan dalam bentuk paragraf. Apa yang dipelajari hari ini? Silahkan dijelaskan. Materi apa yang masih menjadi kesulitan bagi kalian (harus dijelaskan kembali)? Bagaimana perasaan kamu saat belajar bersama Mr. Bams? Adakah masukan untuk  Mr. saat pembelajaran hari ini? Kalau ada jelaskan. Mohon jelaskan dengan kalimat lengkap tidak dalam bentuk jawaban sebuah pertanyaan. Contoh : Hari ini saya ulangan bab 1. Sebelum ulangan Mr. Bams menjelaskan tujuan ulangan tidak hanya mendapatkan nilai, akan tetapi melatih kejujuran dan kepercayaan diri. Hari ini perasaan saya sangat senang belajar Mr. Bams karena sebelum dan selama ulangan berjalan dengan lancar. Masukannya kalau bisa ulangannya tidak esai semua.
Lalu data akan dimasukkan ke google spreadsheet.
Setiap mengisi diberi 10 poin dan diakumulasikan setiap minggu.
Setelah diurutkan, dicopy lagi ke word, baru ke website. Bisa dilihat di https://penamrbams.id/refleksi-diri-kelas-7a-semester-genap-smp-taruna-bakti-2022-2023/

Mr. Bams memberikan salah satu contoh refleksi diri dari siswanya:
Pada hari ini, kita mempelajari materi tentang Pengertian Masyarakat Digital pada halaman 142-143 dan setelahnya kita menonton sebuah video tentang Cloud Storage di Youtube dan juga mengirim link video-nya di kolom komentar di Pena Mr. Bams. Hari ini pula saya merasa senang karena semuanya lancar tidak ada suatu kendala, hari ini tidak ada masukan dari saya dan semoga hari-hari kita semua dilancarkan oleh Tuhan Yang Maha Esa.
Dari hasil tulisan ini kita akan mengetahui:
1. Materi yang dipejari
2. Aktivitas yang dilakukan apa saja
3. Persaan yang dirasakan oleh murid
4. Karater yang spiritual untuk mengingat Tuhan YME
Tanpa sadar, murid-murid kita sedang dilatih menulis, mempraktikan kemampuan penguasaan materi Bahasa Indonesia. Terbukti dengan hasil tulisan dari bebrapa orang siswa yang beliau peragakan yang sudah sangat terbuka, berani menyampaikan kritikan. Kita sebagai guru tidak boleh baper tetapi diperbaiki sesuai kemampuan diri.
Doa dari siswa adalah hal yang sangat indah, tetap beri mereka waktu dan ruang untuk menuliskan apa yang mereka rasakan dan harapkan. Tentu kita sebagai guru pembelajar sepanjang hayat harus mau memperbaiki diri dari waktu ke waktu. 

Pemanfaatan blog/web untuk pembelajaran, salah satunya mengisi refleksi diri, sehingga jejak digital kita akan semakin banyak. Mr. Bams memiliki jejak tersebut dari tahun 2020 sampai 2023.
Ajaklah murid kita menulis, hubungkan dengan mata pelajaran yang kita ampu. Demikian anjuran Mr. Bams. Semoga selalu banyak hal yang indah yang bisa dilakukan sesuai tugas kita dan dimanapun kita berada.
Mr. Bams mengakhiri dengan sebuah pantun
Ikan hiu makan tomat
I love you so much
Hari Kamis bawa palu
I miss you
Materi yang luar biasa dari narasumber hebat pada malam ini, sangat bermanfaat dan menginspirasi, kata moderator kita . Beliau tutup dengan Jika kamu ingin mengenal dunia, membacalah. Jika kamu ingin dikenal dunia, menulislah.
Terimakasih Mr. Bams untuk semua ilmunya dan terimakasih juga Bu Gina atas kesediannya mendampingi kami pada pertemuan online ini. Semoga Tim Solid Omjay selalu diberikan Allah kekuatan untuk menggiatkan literasi.




Resume ke-28 KBMN Gelombang 28

Resume Ke : 28 KBMN Gelombang : 28
Hari tanggal : Senin,  13 Maret 2023
Tema.           : Teknik Promosi Buku
Narasumber  : Akabr Zainudin, MM., MNE.
Moderator.     :  Shim Chung Wei, SP.
Dibuat oleh Nunung Fika Herawati Efendi, S.Pd

Assalamualaikum warahmatullahi wabarokatuh 
Pertemuan ke 28 yang sangat ketat. Pekerjaan bertumpuk di pekan ini. Semoga semua bisa kukerjakan sesuai yang diharapkan.Malam ini kelas akan di pandu oleh Moderator Koh Shim dan Sebagai Narasumber adalah Bapak Akbar Zainudin.Sebelum kelas di mulai seperti biasa Founder hebat kita Omjay , memberikan kata pengantar yang luar biasa . Omjay membagikan pengalamannya saat beliau berusaha mempromosikan bukunya . https://wijayalabs.com/2021/08/24/strategi-pemasaran-buku-bersama-akbar-zainudin/Inilah 'STRATEGI PEMASARAN BUKU' menurut Bapak Akbar Zainudin: Strategi pemasaran, termasuk buku terdiri dari empat hal, yang biasa disebut sebagai 4P, yaitu Product (Strategi Produk), Price (Strategi Harga), Place of Distribution (Distribusi), dan Promotion (Promosi).
jay

Diatas adalah buku Omjay yang di promosikan melalui marketplace. Menurut Omjay cara yg paling mudah adalah menjulanya di marketplce secara online. Kita tinggal duduk manis saja dan bukupun terbang ke seluruh Indonesia. 

Demikian motivasi dari Omjay yang cukup membakar semangatku untuk terus menulis. Walaupun banyak halangan yang kutemui. Halangan dari diri sendiri.

Selanjutnya mari kita berkenalan dengan narasumber kita malam ini yaitu Bapak Akbar Zainudin . Bapak Akbar Zainudin, adalah penulis buku Man Jadda Wajada. Boleh dibilang, ini adalah buku solo nya yang pertama. Sebelumnya beliau menulis beberapa buku antologi. Alhamdulillah, buku ini baru cetakan ke-13, beredar 55.000 eksemplar. Setelah Man Jadda Wajada, beliau menulis 15 buku dari tahun 2010 sampai sekarang. 

Beliau membrandingkan diri sebagai motivator dan penulis buku-buku motivasi. Karena itu, yang beliau tulis hampir semuanya buku-buku tentang motivasi. Agar kalau orang dengar nama Akbar Zainudin, tidak jauh-jauh dari motivasi. Ada motivasi belajar, motivasi hidup, motivasi kerja, motivasi bisnis, motivasi menulis, dan juga motivasi agama. 

Buku Pak Akbar Zainudin tentang menulis adalah UKTUB; Panduan Menulis Buku dalam 180 hari. Ini buku panduan menulis dari A sampai Z. Beliau sarankan Bapak Ibu untuk memiliki buku ini, karena ada 150an alamat penerbit yang bisa dikirimi naskah, anggota IKAPI.

Buku tersebut menjadi materi pembelajaran DIKLAT MENULIS yang beliau adakan selama pandemi ini. Alhamdulillah, sebagai trainer, beliau biasanya keliling ke berbagai tempat di Indonesia untuk menyebarkan semangat Man Jadda Wajada. Dan selama pandemi, beliau melakukannya secara online.

Pak Kabar Zainudin punya 4 hobi; mengajar, menulis, jalan-jalan, dan makan. Dari dulu beliau berpikir bagaimana bisa menjalankan 4 hal ini secara bersamaan. Alhamdulillah, sebagai trainer, keempat hal ini bisa saya lakukan hingga sekarang. Salah satu impiannya adalah bisa keliling ke 34 Provinsi se-Indonesia. Alhamdulillah, sampai sekarang baru keliling ke 33 Provinsi. Kurang 1 provinsi lagi, yaitu Papua.   

Buku terlaris kedua beliau adalah KETIKA SUKSES BERAWAL DARI PESANTREN. Ini adalah buku motivasi khusus buat santri dan santriwati. Menjadi laris karena memang beliau sebarkan bersama pelatihan motivasi untuk para santri dan santriwati seluruh Indonesia. Bagi rekan-rekan guru yang berasal dari lingkungan pesantren, boleh kita ngobrol lebih jauh. Siapa tahu ada yang ingin mengadakan seminar motivasi di pesantrennya.

Kalau di pesantren, materi pelatihan sumumnya ada dua; seminar motivasi dan pelatihan menulis buku. Seminar motivasi untuk seluruh santri agar betah di pesantren, punya impian besar, lebih menghormati guru dan orang tua.

 Untuk pelatihan menulis, biasanya beliau buat teorinya tidak terlalu banyak, lalu beliau buat praktik menulis. Hasil tulisan para santri diketik di komputer, lalu kita jadikan sebagai buku antologi. 

Selain itu, buku terbaru beliau adalah The Power of Man Jadda Wajada. Semacam penyempurnaan dari Man Jadda Wajada seri pertama. Buku untuk guru adalah GURU HEBAT MAN JADDA WAJADA. 

Berikutanya beliau share materi tentang Strategi Pemasaran Buku, yang di ambil dari buku beliau UKTUB: Panduan Menulis buku dalam 180 hari.

Baiklah, mari kita bahas hari ini tentang Strategi Promosi Buku.

STRATEGI PROMOSI BUKU

APA ITU PROMOSI BUKU?

Promosi adalah cara kita memberikan informasi tentang produk kepada konsumen agar mereka tertarik dan mau membeli produk kita. Promosi buku adalah cara kita mengenalkan buku yang kita miliki kepada audiens kita agar mereka tertarik dan mau membeli. 

MENGAPA PROMOSI BUKU ITU PENTING

Promosi buku itu penting karena sebagus apapun buku kita kalau konsumen atau audiens tidak mengetahui produk kita, maka mereka tidak akan tertarik, apalagi mau membeli buku kita. 

Beberapa tujuan dari promosi buku adalah:

1. Membuat audiens mengenal (tahu) buku kita.

2. Membangkitkan kebutuhan konsumen untuk membeli buku kita. Bagaimana caranya yang tadinya mereka tidak butuh, tetapi setelah kita promosikan menjadi butuh. 

3. Meyakinkan konsumen untuk membeli buku. 

4. Mengharapkan konsumen agar mau merekomendasikan buku kita kepada orang lain

TUJUH PROGRAM PROMOSI BUKU. 

Program promosi bisa dilakukan oleh penerbit maupun penulis. Beberapa program promosi yang bisa dilakukan. 

PERTAMA, LAUNCHING BUKU. 

Adalah program untuk meluncurkan buku baru. Bisa di aula, masjid, lembaga pendidikan, hotel, di mana saja. Yang mengadakan bisa penerbit maupun penulis. Yang membiayai launching buku siapa? Bisa penerbit, bisa penulis. Kita perlu meyakinkan penerbit kalau buku kita akan laku, karena itulah mereka perlu menyelenggarakan program launching buku. 
Kalau di Gramedia, di toko-toko buku mereka ada tempat untuk launching buku. Kita bisa memanfaatkan tempat ini. Jadi kita promosikan acaranya, tempatnya di toko buku Gramedia. 
Sekarang ini program launching buku semakin mudah. Dengan adanya Media Sosial, kita bisa melakukan program launching buku ini bahkan dari rumah. Bisa melalui FB, IG, ataupun Youtube. 
Buat saja program LAUNCHING BUKU, live di FB, IG, atau Youtube. Undang kawan-kawan kita. Ajak mereka berpartisipasi. Launching buku kalau perlu setiap bulan. Kan ngga harus sekali. Bulan ini Launching Pertama, Bulan depan Launching kedua, ketiga, dan seterusnya. Kalau setiap bulan kita launching buku kita, setahun kita sudah 12 kali launching buku. Keren, kan?

KEDUA, BEDAH BUKU. 
Kelima, membangun jaringan reseller. Reseller adalah orang-orang yang mau menjualkan buku kita dan mendapatkan buku dari hasil yang terjual. Kita berikan 20-30 persen komisi dari harga jual. Misalnya harga jual buku kita Rp 100.000, kita kasih 20-30%, kita berikan materi-materi yang terkait buku kita, sehingga lebih mudah bagi mereka untuk menjual.
Dewa Eka Prayoga, berhasil menjual 10.000 buku hanya dalam waktu 2 minggu melalui reseller ini. Tentu resellernya saja puluhan ribu, berbagai produk. Kalau kita sudah punya jaringan reseller, akan memudahkan kita menjual buku.
Saya juga sedang membangun jaringan reseller ini. Belum banyak, baru sekitar 100an orang. InsyaAllah akan terus bertambah.
Keenam, jualan di marketplace. Buka toko di marketplace (Lazada, Shopee, Bukalapak, Tokopedia, dan sebagainya). Membuka toko di marketplace akan meluaskan promosi dan distribusi kita. 

Yang penting keberadaan kita dan buku kita ada. Itulah pentingnya ada di marketplace. Jadi kalau ada orang mencari judul buku kita, bisa ditemukan.

Ketujuh, memanfaatkan media sosial (Medsos) untuk promosi buku. Manfaatkan sebaik-baiknya followers dan subscriber dengan memberikan informasi tentang buku. Setiap hari, kita buat status terkait tema buku yang kita tulis, sehingga orang semakin paham dengan buku yang kita tulis. 
Dan jangan setiap hari isinya jualan. Lebih banyak sharing-sharing, baru selling. Lebih banyak memberikan pengetahuan kepada para pembaca sehingga mereka merasa ada manfaat menjadi followers kita. 
Sharing-sharing apa saja, kalau perlu sesuai dengan kebutuhan mereka. Sehingga setiap hari, semakin lama akan semakin ada ikatan dengan pembaca. Kalau sudah begitu, akan memudahkan kita dalam proses memengaruhi pikiran orang dalam membeli buku.
Jadi, pada dasarnya kita ini memengaruhi orang agar mereka mau menjadikan buku sebagai kebutuhan utama. Dan memang, membaca akan banyak membuka wawasan, pengetahuan, dan pilihan dalam mengambil keputusan. 

Dengan bersama-sama membangun kebutuhan akan membaca, maka akan memudahkan kita dalam proses menjual buku.
KELIMA, MEMBANGUN JARINGAN RESELLER
Reseller adalah orang-orang yang mau menjualkan buku kita dan mendapatkan buku dari hasil yang terjual. Kita berikan 20-30 persen komisi dari harga jual. Misalnya harga jual buku kita Rp 100.000, kita kasih 20-30%, kita berikan materi-materi yang terkait buku kita, sehingga lebih mudah bagi mereka untuk menjual.

Dewa Eka Prayoga, berhasil menjual 10.000 buku hanya dalam waktu 2 minggu melalui reseller ini. Tentu resellernya saja puluhan ribu, berbagai produk. Kalau kita sudah punya jaringan reseller, akan memudahkan kita menjual buku. 

Saya juga sedang membangun jaringan reseller ini. Belum banyak, baru sekitar 100an orang. InsyaAllah akan terus bertambah.

KEENAM, JUALAN DI MARKETPLACE

Buka toko di marketplace (Lazada, Shopee, Bukalapak, Tokopedia, dan sebagainya). Membuka toko di marketplace akan meluaskan promosi dan distribusi kita. 

Yang penting keberadaan kita dan buku kita ada. Itulah pentingnya ada di marketplace. Jadi kalau ada orang mencari judul buku kita, bisa ditemukan.

KETUJUH, MEMANFAATKAN MEDIA SOSIAL (Medsos) untuk promosi buku.

Manfaatkan sebaik-baiknya followers dan subscriber dengan memberikan informasi tentang buku. Setiap hari, kita buat status terkait tema buku yang kita tulis, sehingga orang semakin paham dengan buku yang kita tulis.


Dan jangan setiap hari isinya jualan. Lebih banyak sharing-sharing, baru selling. Lebih banyak memberikan pengetahuan kepada para pembaca sehingga mereka merasa ada manfaat menjadi followers kita. 

Sharing-sharing apa saja, kalau perlu sesuai dengan kebutuhan mereka. Sehingga setiap hari, semakin lama akan semakin ada ikatan dengan pembaca. Kalau sudah begitu, akan memudahkan kita dalam proses memengaruhi pikiran orang dalam membeli buku.

Jadi, pada dasarnya kita ini memengaruhi orang agar mereka mau menjadikan buku sebagai kebutuhan utama. Dan memang, membaca akan banyak membuka wawasan, pengetahuan, dan pilihan dalam mengambil keputusan. 
Dengan bersama-sama membangun kebutuhan akan membaca, maka akan memudahkan kita dalam proses menjual buku.
Beliau sudah buatkan video pembelajaran tentang materi ini, yaitu 7 Cara Promosi Buku biar Jadi Best Seller.
Silakan dilihat videonya, jangan lupa share dan subscribe. 
 https://youtu.be/lZhAixv86wA

Materi ini sungguh luar biasa. Selanjutnya Moderator membuka tanya jawab.

Sebelum ditutup pak Akbar memberikan catatan Penutup.

Sebagai catatan penutup. Sekarang ini sebagai seorang penulis, kita kalau bisa memiliki beberapa keterampilan yang akan membantu proses penjualan buku. 
1, keterampilan berbicara yang baik di depan umum (public speaking). Agar pada saat kita ada acara ataupun rekaman di Medsos dan YouTube, menjadi menarik bagi calon pembaca.
2, kemampuan copywriting (membuat kata menarik untuk promosi dan penjualan). Ini salah satu keterampilan paling penting untuk menjual pada Abad 21. 
3, pemanfaatan teknologi informasi. Bagaimana memanfaatkan media sosial seperti YouTube, WA, IG, Facebook, Zoom, Webex, Google Meet, dan sebagainya. Karena eranya sekarang seperti itu. Kalau kita bisa memanfaatkan dengan baik, hidup akan lebih mudah.
Terimakasih atas ilmunya Pak Akbar Zainudin , semoga bapak selalu sehat .
Alhamdulillah , resume ke 28 selesai.
Bedah buku adalah acara diskusi untuk membedah isi buku kita. Bedah buku ini bisa secara online maupun offline. Offline artinya kita menyelenggarakan bisa bekerjasama dengan berbagai lembaga. Lembaga pendidikan, perpustakaan, majlis taklim, masjid, dan sebagainya. 
Pokoknya, di semua tempat dan situasi yang memungkinkan, kita tawarkan bedah buku. Berapapun yang hadir, kita selenggarakan terus menerus. Apalagi sekarang ini eranya digital. Bukan berapa orang yang hadir yang penting, tetapi direkam lalu diupload di Medsos acara kita. InsyaAllah akan semakin membuat orang mengenal kita.
Sekali lagi, yang lebih mudah sekarang ini adalah bedah buku secara online. Kita undang orang-orang untuk ikut acara bedah buku bersama kita. Bisa di FB, IG, WA Grup, Zoom, dan sebagainya.
KETIGA, SEMINAR ATAU PELATIHAN
Lakukan seminar ataupun workshop sesuai dengan tema buku kita. Kalau saya bukunya motivasi dan menulis. Maka saya secara berkala menyelenggarakan seminar dan diklat terkait motivasi dan menulis. 
Seminar atau workshop ini, pertama-tama bolehlah dilakukan gratis. Karena target kita adalah mengenalkan buku kepada para peserta. Lakukan secara kontinyu, misalnya sebulan sekali. Kalau misalnya bisa offline, laksanakan di sekolah misalnya. Kalau tidak bisa offline, lakukan secara online. Bisa via WA, Zoom, FB, IG, dan sebagainya.
KEEMPAT, MEMBANGUN KOMUNITAS
Komunitas yang kita bangun adalah komunitas yang kita sesuaikan dengan tema buku kita. Kalau buku kita temanya motivasi, maka kita tuliskan buku-buku tentang motivasi. Buku tentang guru, maka bangun komunitas guru. Buku tentang menulis, bangun komunitas menulis. Buku tentang Ice Breaking, bangun komunitas Ice Breaking. Buku tentang bahasa, bangun komunitas bahasa. 
Komunitas membuat kita lebih dekat dengan pembaca sehingga memudahkan kita untuk menawarkan mereka dalam membeli buku. 
Saya sendiri membangun banyak komunitas, ada komunitas guru, menulis, santri, remaja, bisnis, dan sebagainya. Semua komunitas itu ada bukunya. Saya share materi-materi yang ada di buku secara berkala, biasanya seminggu sekali, sehingga anggota komunitasi ini mendapatkan manfaat. Biasanya saya bentuk di WA Grup. 
Sesekali seminar melalui Zoom. 

Jumat, 10 Maret 2023

Resume ke-27 KBMN Gelombang 28

Resume Ke : 27 KBMN Gelombang : 28
Hari tanggal : Jumat, 10 Maret 2023
Tema            : Membuat Cover Buku yang menarik
Narasumber : Fajar Tri laksono, M. Pd
Moderator    : Laily Suryani, S. Pd. Sd
Dibuat oleh Nunung Fika Herawati Efendi, S.Pd

Materi malam ini diawali dengan banyak sekali kata-kata motivasi dari narasumber dan moderator. Guru mulia itu karena berkarya. Ketika memiliki passion maka fokuslah pada satu hal. Jadilah yang terbaik dimanapun apapun peran anda tetap optimis. Satu detik berlalu lebih berharga daripada 1000 hari yang akan datang. Jangan menunda waktu. sebaik baik karya saya masih ada yang tidak suka. Sejelek-jelek karya saya masih ada yang suka.

Ketika seorang penulis sudah membuat tulisan, sudah ada konsep buku tetapi bingung saat membuat cover buku maka inilah saatnya kita akan belajar mengenai membuat cover buku yang menarik. Cara membuat cover buku bisa menggunakan cara yang sangat sederhana seperti dengan aplikasi power point, corel draw, atau canva.

Beberapa hal yang perlu diperhatikan saat akan membuat cover buku adalah :
1. Gambar menarik
2. Didukung font yang bagus
3. Sesuai tema
4.  Tidak melanggar lisensi orang lain
5. Packaging
6. Warna selaras

Beberapa tips dalam membuat cover buku yang bagus dan menarik:
1. Pilih tema yang tepat: Pilih tema yang sesuai dengan isi buku  dan usahakan agar dapat menarik bagi target audiens. Hal ini akan membantu kita membuat desain cover buku yang sesuai dengan genre (jenis atau kategori buku berdasarkan tema, isi, atau gaya penulisan dan memberikan kesan yang jelas tentang isi buku). 
2. Gunakan gambar berkualitas tinggi: Gunakan gambar yang berkualitas tinggi untuk membuat cover buku agar lebih menarik. Pastikan gambar tersebut sesuai dengan tema dan konten buku.
3. Pilih font yang tepat: Pilih font yang sesuai dengan genre dan tema buku. Pastikan font tersebut mudah dibaca dan sesuai dengan warna dan desain cover buku.
4. Pertimbangkan warna yang tepat: Pilih warna yang sesuai dengan tema dan genre buku Warna yang tepat dapat membuat cover buku Anda lebih menarik dan memikat perhatian pembaca.
5. Gunakan elemen visual yang menarik: Tambahkan elemen visual seperti garis, bentuk, atau pola yang sesuai dengan tema buku. Hal ini dapat menambah dimensi dan keindahan pada desain cover buku yang kita buat.
6. Simplicity is key: Desain cover buku haruslah simpel dan mudah diingat oleh target audiens. Jangan terlalu memadatkan desain, sehingga sulit dipahami dan tidak menarik bagi pembaca.
7. Perhatikan kualitas cetak: Pastikan desain cover buku memiliki kualitas cetak yang baik. Pastikan ukuran, resolusi, dan format desain sesuai dengan persyaratan penerbit dan printer.
Dalam membuat cover buku yang bagus dan menarik, selalu ingat bahwa desain cover buku adalah hal pertama yang dilihat oleh pembaca dan merupakan faktor penting dalam menentukan apakah pembaca akan tertarik untuk membaca buku kita atau tidak. Oleh karena itu, pastikan kita merancang cover buku yang sesuai dengan tema, genre, dan target audiens agar lebih menarik dan berhasil menarik minat pembaca.
Agar tidak melanggar lisensi orang lain maka perlu memperhatikan bahwa ada undang-undang hak cipta yang mengatur kepemilikan sebuah gambar. Gambar merupakan bentuk karya seni rupa yang sekaligus merupakan ciptaan yang dilindungi menurut pasal 40 ayat 1 huruf f Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta. Jadi jangan mudah ambil gambar di google karena bisa terkena pelanggaran lisensi. Gambar yang dimaksud antara lain motif, diagram, sketsa, logo, unsur-unsur warna dan bentuk huruf indah.

Jika kita kesulitan dalam membuat cover buku tulisan karya kita maka kita bisa meminta tolong jasa design grafis dengan request dan disesuaikan dengan tema buku. Cara mengecek gambar itu melanggar lisensi atau tidak maka bisa dicek dengan menelusuri darimana asal gambar atau foto dengan menggunakan aplikasi. Dengan memanfaatkan alat penyaring “Hak Penggunaan” di mesin pencari gambar Google, pengguna gambar dapat mengetahui apa yang boleh dan tidak boleh dilakukan terhadap gambar yang ditemukan. Alat penyaring ini membantu kita untuk menemukan gambar-gambar berlisensi terbuka yang tersedia di situs web penyimpanan gambar.
Karena buku kita adalah comersil use maka agar kita bisa menggunakan gambar dengan bebas maka perlu memiliki licence use atau lebih aman menggunakan gambar hasil jepretan kamera sendiri. 

Demikian resume malam ini, semoga bermanfaat.

Rabu, 08 Maret 2023

Resume ke-26 KBMN Gelombang 28

Resume       : 26 KBMN  Gelombang 28
Tanggal      : 8 Maret 2023
Tema           : Menjadi Penulis Buku Mayor
Narasumber : Joko Irawan Mumpuni
Moderator     : Ralliyanti 
Dibuat oleh. : Nunung Fika Herawati Efendi, S.Pd

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarokatuh.

Pada pertemuan malam ini, pelatihan KBMN PGRI Angkatan 28 ditemani moderator Ibu Raliyanti, sekaligus menjadi mentor saya dalam kegiatan ini. Yang tadinya maju mundur, malu-malu mau menulis, yang tidak PD dengan tulisannya akhirnya jadi berani untuk menulis. Langsung dipublish di blog dan dibaca banyak orang, ungkap moderator Ibu Rali membuka kelas malam ini. 

Tema kali ini kita akan belajar tentang " Menjadi Penulis Buku Mayor " dengan narasumber Bapak Joko Irawan Mumpuni, merupakan Direktur Penerbitan dari Penerbit Andi Yogyakarta. Beliau juga tercatat sebagai anggota Dewan Pertimbangan IKAPI DIY, penulis buku bersertifikat BSNP dan Asesor BNSP.
Profil Bapak Joko Irawan Mumpuni
Berikut resume pertemuan ke - 26 yang bisa saya rangkum pada pertemuan malam ini melaui chat WAG KBMN PGRI.

Istilah Penerbit Mayor 

Penerbit Mayor, dilansir dari blog bukupedia, pengertian dari penerbit mayor adalah perusahaan penerbitan yang skalanya sudah besar. Penerbit ini sudah punya nama brand yang besar, dari segi modal juga tidak main-main. Setiap penulis mempunyai impian kalau bukunya bisa diterbitkan oleh PENERBIT MAYOR. Menjadi penerbit mayor memiliki kriteria yang tidak mungkin dpt diraih dalam waktu pendek, tetapi bisa sampai puluhan tahun. Syarat menjadi penerbit mayor salah satunya adalah harus sudah memiliki judul terbitan buku puluhan ribu judul dan tiap tahunnya harus menerbitkan ratusan judul secara konsiaten.

Penerbit adalah industri kreatif 

Penerbit adalah Industri kreatif yang didalamnya ada kolabarasi insan2 kreatif : Penulis, Editor, Layouter, Ilustrator dan desain grafis. Ini adalah bagian dari industri kreatif penerbitan cetak, saat ini dan mendatang akan bertambah insan - insan kreatif bidang lain yang akan bergabung seiring dengan perkembangan dunia penerbitan yang kini sudah mengarah pada Publisher 5,0. yang memanfaatkan teknologi IT untuk menerbitkan karya - karya kreatif. 
Klasifikasi Jenis Buku

Jenis - jenis buku didunia ini, biasanya klasifikasi jenis buku digambar dengan grafis yang mirip sirip ikan seperti ini:
Dua kategori besar jenis buku adalah : 
Buku Teks (buku sekolah-kampus); buku sekolah disebut buku pelajaran sedangkan kampus disebuat buku Perti (perguruan tinggi). Buku perguruan tinggi dibagi menjadi dua yaitu buku eksak dan non eksak, seperti pada grafis berikut.
Buku Non Teks (buku-buku populer); buku non teks dibagi dua menjadi buku Fiksi dan Non Fiksi, seperti grafis berikut :

Sehingga grafisnya akan tergambar seperti ini : 

Gambaran Perbukuan Di Indonesia 

Berikut ini gambaran perbukuan yang diminati di Indonesia, sebagai inspirasi Sahabat pejaya dalam menulis buku. 

Persentase jumlah orang yang membeli satu buku dalam satu tahun 
Format buku apa yang sering dibeli orang Indonesia
Faktor utama mengapa membeli buku 
Genre fiksi yang paling terpopuler
Contoh - Contoh  Buku Yang Terbit 
Satu judul buku ditulis satu penulis,
Satu judul buku ditulis lebih dari satu penulis,
Buku diterbitkan kerja sama dengan banyak lembaga 
Buku diterbitkan kerja sama dengan kampus,
Satu judul buku ditulis konsursium penulis. 
Industri Penerbitan Buku
industri penerbitan bila digambar utuh lengkap maka ekosistemnya seperti ini:
Setelah disederhanakan, ada empat yaitu :
Penulis
Penerbit
Penyalur
Pembaca 
Penghambat Pertumbuhan Industri Penerbitan
Minat baca; diantaranya kurangnya budaya baca, kurangnya bahan bacaan dan kualitas bacaan.Tingkat literasi bangsa Indonesia sampai saat ini masih banyak dikeluhkan banyak pihak akibat rendahnya tingkat litersai dibanding negara lain sekawasan
Minat tulis; seperti budaya menulis, tidak tahu prosedur menulis dan penerbitan, anggapan yang salah tentang dunia penulisan dan penerbitan.
Apresiasi hak cipta; seperti terjadinya pembajakan, duplikasi non legal dan perangkat hukum. 
Proses Penerbitan Buku 

Proses penerbitan buku dapat dilihat pada gambar berikut : 
Tips Memilih Penerbit

1. Ciri - ciri penerbit yang baik sebagai berikut :

Memiliki visi dan misi yang jelas.
Memiliki Bussines core lini produk tertentu.
Pengalaman penerbit.
Jaringan pemasaran.
Memiliki percetakan sendiri.
Keberanian mencetak jumlah eksemplar.
Kejujuran dalam pembayaran royalti.
2. Ciri - ciri penerbit yang harus diwaspadai yaitu :
Hanya bertindak sebagai broker naskah.
Alamat tidak jelas.
Tidak ada dokumen perjanjian penerbitan yang baik.
Tidak memiliki jaringan pemasaran dan distribusi sendiri.
Tidak memiliki percetakan sendiri.
Persentase royalti tidak wajar.
Laporan keuangan tidak jelas. 
Apa yang penulis peroleh?
Nah, sekarang mengapa kita harus menulis? Apa sih yang didapatkan ketika penulis tersebut sudah berhasil menerbitkan buku secara profesional dan diterbitkan oleh penerbit yang bereputasi. Berikut penjelasannya :

Peningkatan finansial; seperti royalti, diskon pembelian langsung, seminar / mengajar.
Peningkatan karir, sebagai guru ASN menulis dapat membantu dalam memenuhi kebutuhan status jabatan dan untuk lainnya peluang karir di institusi dan perusahaan. 
Kebutuhan batin; untuk memeuhi kebutuhan batin salah satunya dengan menerbitkan buku sebagai karya monumental yang akan dikenang sepanjang masa. 
Reputasi, untuk menjaga reputasi salah satunya dengan menulis buku sebagai karya yang terpublikasi akan meningkatkan reputasi penulisnya.
Kriteria Penilaian Penerbit Andi 

Pertanyaan besar yang sering muncul adalah apa kriteria agar naskah buku dapat diterima oleh penerbit untuk dapat diterbitkan. Karena tidak semua naskah dapat diterima. Sebagai contoh penerbit ANDI itu tiap bulan menerima naskah masuk bisa sampai 500 nasakah. Namun yang diterima untuk diterbitkan hanya 50 Judul saja. Inilah kriteria penilaiannya :
1. Sistem penilaian di penerbitan, sebagai berikut : 
Editorial dengan bobot sekitar 10%
Peluang potensi pasar dengan bobot sekitar 50% - 100%
Keilmuan dengan bobot kurang lebih 30%
Reputasi penulis dengan bobot sekitar 10% - 100%.
2. Naskah yang diterbitkan dapat berupa :
Tema tak populer dengan penulis tak populer,
Tema tak populer dengan penulis populer,
Tema populer dengan penulis tak populer,
Tema populer dengan penulis populer
Untuk menilai tema populer dengan menggunakan data. Salah satu data yang yang penerbit Andi pakai adalah trend dari google trend. Pada google tren dapat dilihat tema - tema apa saja yang sedang populer di Indonesia. 
Reputasi penulis ternyata sangat berpengaruh, maka ketika Prof.Eko Indrajit ada program nulis bareng dengan guru, semua Penerbit Andi terima. Mengapa? Disana tercantum nama Prof.EkoJi sebagai salah satu penulisnya. Cara menentukan reputasi penulis salah satunya dengan menggunakan data dari Google Scholer/Cendekia. 

3. Penerbit ANDI memiliki syarat minimal jumlah sitasi 2000 agar nasakah bisa diterima. 

Cara menentukan jumlah cetak atau oplah
Untuk menentukan jumlah cetak atau oplah, perhatikan gambar berikut ini ada 4 kwadran:

Penerbiat akan sangat berhati hati jika ada buku-buku yang bertema memiliki Pasar sempit dan Lifecicly pendek, namun penerbit akan senang dengan tema - tema buku yang memiliki LifeCycle panjang dan market lebar.

Penulis Idealis versus Penulis Industrialis

1. Penulis berfikir idealis; memiliki ciri - ciri :
Menulis tidak memperhatikan kebutuhan pasar.
Tidak begitu suka dengan campur tangan pihak lain.
Imbalan finansial tidak begitu dipentingkan.
Kesempurnaan sebuah karya lebih penting dari pada produktifitas. 
2. Penulis berfikir industrialis; memiliki ciri - ciri :
Menulis dengan sangat memperhatikan kebutuhan pasar.
Terbuka dan lapang dada dengan segala intervensi pihak lain.
Imbalan finansial merupakan tujuan utama. 
Terkadang kesempurnaan sebuah karya tidak lebih penting dari pada produktifitas. 
3. Penulis berpikir idealis - industrialis; mana yang lebih baik? Terkadang Penerbit menggunakan kombinasi keduanya yaitu 
Tetap memperhatikan kebutuhan pasar, namun tetap berani ambil sikap yang berbeda dengan kebanyakan penulis lain.
Meskipun terbuka terhadap masukan pihak lain, tetap mempunyai pendirian yang kokoh. 
Imbalan finansial memang penting, namun tetap memperhatikan kualitas. 
Keseimbangan antara kesempurnaan karya dan produktivitas.
4. Penulis yang tidak idealis dan tidak industrialis. 

Kwadran katagori penulis dapat dilihat pada gambar berikut :l
Sekarang kira kira penulis yang seperti apa? Silahkan ditentukan sendiri penulis seperti apa yang diinginkan. 
Demikian resume yang dapat saya sajikan pada pertemuan kali ini, semoga bermanfaat...

Salam literasi. 

Senin, 06 Maret 2023

Resume ke-25 KBMN Gelombang 28

Resume Ke : 25 KBMN Gelombang : 28
Tanggal : 6 Maret 2023
Narasumber : Dr. Imron Rosidi, M.Pd.
Moderator     : Yandri Novita Sari, S.Pd.
Tema              :Poin Buku Pada Kenaikan Pangkat PNS
Dibuat oleh Nunung Fika Herawati Efendi, S.Pd.
Setiap hari senen, Rabu, dan Jumat pukul 19.00 wib kita belajar bersama secara online. Kegiatan belajar kita lewat aplikasi WA dan terkadang menggunakan aplikasi zoom dan live youtube.
Untuk mengikat ilmu yang didapatkan, maka kita menuliskan resume dari materi para narasumber di blog pribadi. Ratusan peserta bisa mengikutinya, namun perlahan tapi pasti banyak yang berguguran di tengah jalan sebelum kegiatan belajar menulis nusantara berkahir selama 30 kali pertemuan.

Beberapa peserta mencoba mengejarnya dengan cara berlari dan mulai menulis di blog pridainya yang sdh penuh sarang laba-laba.

Malam hari ini bapak Dr. Imron Rosidi, M.Pd akan membagikan ilmunya kepada kita. Ibu Yandri Novita Sari akan memandunya sebgai moderatornya.

Sebagai founder KBMN PGRI gelombang 28, Omjay berharap semakin banyak peserta yang bertahan sampai di akhir finish dan tidak menyerah kalah. Sebab malam ini materinya semakin seru . Judulnya Point Buku Pada Kenaikan Pangkat PNS. Beliau adalah salah seorang narasumber yang mengalaminya secara langsung.

Buat kawan-kawan peserta KBMN 28, ayo kita siapkan diri untuk belajar bersama secara online. Kita belajar dari Pak Imron Rosidi yang berada di Pasuruan Jawa Timur, dan IBu Yandri yang bersala dari Padang, Sumatera Barat. Jarak yang jauh menjadi terasa dekat berkat adanya aplikasi Whatsapp.com.
 bapak ibu bisa juga membaca artikel tahun lalu di https://terbitkanbukugratis.id/lia-yuflihah/02/2022/60224/

 Mari kita sambnut ibu Moderator kita, ibu Yandri Novita untuk memimpin jalannya kegiatan belajar online ini tepat puul 19.00 wib. Pesan Omjay, Menulislah setiap hari dan buktikan apa yang terjadi.

Salam dari Padang, Sumatera Barat untuk Bapak Ibu se Nusantara. Luar Biasa antusias KBMN 28 dari Sabang sampai Merauke. 

Sudah memasuki pertemuan ke-25 kita menjalani KBMN tidak terasa sebentar lagi kita akan Closing Ceremony sebelum bulan Ramadhan. 

Saya yakin sebagian Bapak Ibu sudah hampir finish menggarap buku solonya.

Seperti yang sudah dipaparkan oleh om jay, pada pertemuan ke-25 membahas tentang Poin Buku pada Kenaikan Pangkat PNS

Yah betul, Faktor pendukung untuk kenaikan pangkat bagi seorang pendidik adalah menulis buku. Nah ini tak jarang banyak pendidik yang berargumentasi bahwa menulis buku suatu hal yang susah. 
Apakah bener begitu? 
Lalu buku yang bagaimana yang masuk kategori kenaikan pangkat PNS? 
Apa saja jenisnya? 

Keren bukan Kelas Belajar Om Jay, materi komplit dan narasumbernya juga luarbiasa. 

Sesuai dengan Flyer yang telah Bapak Ibuk lihat, narasumber kita malam ini Bapak Dr. Imron Rosidi, M.Pd.

 narasumber kita dengan salah satu buku karya beliau berjudul Bergerilya menjadi Penulis. 

Seabrek prestasi sudah di raih oleh narasumber kita alumni D-III Jurusan Bahasa di IKIP Surabaya ini. Hal ini dibuktikan Pak imron Rosidi terpilih sebagai penerima Penghargaan Satya Lencana Pendidikan dari Presiden Susilo Bambang Yudyono (SBY) tahun 2011. Tak hanya itu beliau juga Mendapatkan penghargaan dari Intel Education Award dan Platinum Indonesia.

Penulis buku berjudul "Menulis Siapa Takut", yang juga berprofesi sebagai dosen Pascasarjana Uniwara STKIP Pasuruan dan kampus Dalwa Bangil karena kecintaannya di bidang menulis Pak Imron dipercaya menjadi wakil dalam Pertukaran Tokoh Masyarakat Indonesia dengan Amerika Tahun 2006 dan menjadi wakil kalangan guru yang terbang ke Amerika. Tidak hanya Amerika, lelaki kelahiran kelahiran Surabaya tanggal 10 Juni 1966 ini juga terbang ke Sydney dan Melbourne tahun 2011, beliau dipercaya mewakil Indonesia karena beliau mendapat Predikat Guru Berprestasi Tingkat Nasional.


Sepak terjang yang luar biasa diimbangi ketekunan dan keuletan Bapak Imron sebagai Penulis buku pelajaran, buku pendidikan dan buku umum dari penerbit UM Press, Kanisius dan lain sebagainya. Beliau juga menjabat sebagai Kepala Sekolah SMAN 1 Bangil mengantarkan beliau meraih gelar Doktor dan beliau juga masuk sebagai 10 penulis buku nonfiksi yang mendapat apresiasi dari Gubernur Jatim.  

Mengutip kalimat dari Samuel Johnson, "Karya-karya yang hebat dilakukan bukan dengan kekuatan, tetapi juga dengan ketekunan."

Pasti Bapak Ibu sudah tidak sabar dengan materi dari Pak Imron Rosidi. 

Baiklah bapak ibu, izinkan saya Yandri Novita Sari membersamai Bapak Ibu di KBMN 28 pada malam ini. 

Sebelum pemaparan materi dimulai, ada baiknya kita berdo'a terlebih dahulu sesuai dengan kepercayaan masing2, agar menambah keberkahan kegiatan kita malam ini. 

Ibu moderator dan om Jay yg juga saya hormati.
Baiklah saya akan memulai dg menyampaikan cara memanfaatkan kemampuan kita dlm menulis buku untuk KP berdasarkan Permenpak rb 16 tahun 2009.

Salah satu jenis PI dan KI adalah penulisan buku

Untuk PI bisa berbentuk buku di bidang pendidikan, buku terjemahan, buku hasil mengubah dr laporan penelitian kita. Sementara itu, di KI bisa berupa buku kumpulan puisi, buku kumpulan cerpen, dan buku novel

 Sayangnya, ketika saya menilai buku2 yang diajukan untuk KP, saya sering menemukan buku antologi puisi yang ditulis keroyokan. setiap guru hanya menulis satu atau lebih puisi. ini tidak bisa dinilai
Untuk kumpulan puisi, hanya yang menulis minimal 20 puisi yg bisa dinilai. untuk kumpulan cerpen, minimal satu guru menulis 5 cerpen basi dinilai

Untuk lebih jelasnya, saya tampilkan ppt berikut untuk dibaca dan di tengah2 saya menjelaskan, bisa diselingi pertanyaan

Dalam ppt disebutkan bahwa ada 10 jenis PI, 4 jenis KI dan 2 jenis PD.

Hanya saja, saat pengajuan PAK, guru maupun KS biasanya hanya mengajukan PTK atau PTS

ini menimbulkan kecurigaan bahwa guru tsb menjahitkan saat pengajuan PAK. Ini hrs kita hindari
 Yang menjadi peluang bagi kita sebenarnya menulis buku hasil laporan penelitian yg kita miliki.

Hanya dg mengatur beberapa bab yg ada, buku akan terwujud

Silakan dipelajari materi di atas. Selanjutnya kita juga berdiskusi masalah KP dlm aturan baru

jika dilihat dari PPT liat lebih tinggi AK buku publikasi ilmiah ya pak?
 
Bapak sy pernah konsultasi ke Bpk untuk KP sy ke 4B, Alhamdulillah skrg sdh turun.
Bapak untuk hasil karya seperti modul, artikel itu kan dibatasi per semester 1, kalau buku bgmn Bpk, krn antri ISBNnya kadang tdk bisa diprediksi. 
Terima kasih.
Benar. Sekarang memang agak sulit pengurusan ISBN. Ttp bukankah yg tdk ber ISBN pun bisa dinilai dg AK 1

Buku yg diajukan maksimal 3 buku pendidikan.

Untuk PTK yang sudah dibukukan, masuk kategori manakah karya inovatif atau Karya ilmiah? 
Berapa kredit pointnya?
Masuk dlm buku pendidikan dg AK 4

Apakah jika kami 6 penulis bikin antologi tentang potret pelajar pancasila di Kotaku 

Masing masing kirim 5 naskah ...
Apa bisa masuk point buku karya ?
Kalau buku pendidikan boleh dinilai maksimal 4 orang dg persentase yg telah ditebtukan, Ditentukan. Untuk penulis ke 5 dan 6 tdk dpt AK

Mohon maaf mau bertanya, jenis KI bisa dlm bentuk cerpen. Tetapi saya adalah seorang guru Mapel IPA apakah bisa di nilai kalau saya nantinya membuat kumpulan cerpen?

1. Apakah buku yang bisa dihitung untuk pengusulan kenaikan pangkat harus ber ISBN??
2. Apakah ada perbedaan nilai point setiap buku, jika ada apa perbedaannya??

 1. Yg hrs ber ISBN adalah buku kumpulan puisi, kumpulan cerpen dan novel. Untuk buku di bidang pendidikan bisa tanpa ISBN
2. Ya. Di ppt sdh saya tampilkan setiap jenis buku dg AK nya

memasukkan 1 buku solo kumpulan puisi dan pantun dan 1 buku antologi (saya penulis ke tiga) dalam dupak saya dan hanya di hargai 2,1 untuk dua buku tersebut.
Darimana cara menghitungnya?🙏
Kumpulan puisi yg hanya 20 sd 39 puisi nilai 2. Untuk buku antologi yg kedua itu antologi apa? Belum jelas. Bisa bertanya lagi
Apakah disetiap kabupaten instruktur yang menjelaskan dan memberikan sosialisasi sekaligus membimbing kepada guru-guru didaerah ada seperti bapak menjelaskan dalam PPT? Kalau misal tidak ada bisakah mengusulkan agar ada supaya guru bisa mendapat kemudahan dalam naik pangkat trimakasih
Harusnya memiliki ppt agar jelas. Banyak ppt yg berhubungan dg kenaikan pangkat. Kalau dibutuhkan, silakan hub saya dan akan saya share apa yg dibutuhkan

Nilai Buku di PAK berapa ya pak ?
Kalau mengajukan PAK ke 4c , menunggunya lama apa tidak ya pak?

Mengajukan ke 4 c berakhir bukan juni. Setelah itu menggunakan aturan baru.

Agak lama krn nasional. Tim penilai keliling. Dr jakarta, saya langsung ke makasar shg agak lama

AK buku ads dlm ppt. Misal buku pelajaran AK 3 yg ber ISBN. Kalau tdk AK 1. Buku pelajaran yg ber BSNP AK 6 dst

Dengan SKP terbaru yang berlaku tahun 2022.
1.Apakah PTK atau PTS serta pengembangan diri ( pelatihan.worhsop, Diklat 32 JP ke atas) masih menjadi prasarat sebagai kenaikan pangkat?

2. Bagi penulis pemula katagori buku pendidikan seperti apa yg bisa diakui dalam pengajuan kenaika pangkat bagi PNS?

1. SKP berdasarkan aturan KP yg lama hanya sbg lampiran. Bebas yg penting 1 tahun. Berdasarkan aturan baru yg akan dimulai Juli 2023 kalau tdk ada perubahan, SKP sangat menentukan KP
2. Penulis pemula bisa menulis buku yg berhubungan dg kur merdeka. Ttg pengaturan jadwal pembelajaran projek. Menanamkan karakter profil pancasila pd pembelajaran projek. Yh penting sesuai dg pengetahuan penulis

1. Berapakah ak yang dibutuhkan untuk kenaikan tingkat ?

2. Nah trus bagaimana bila belum pns apa fingsi membuat karya inovatif?

3. Bagaimana dengan kenyataan di lapangan yang tidak semua guru itu bisa membuat buku bahkan kurang bisa menulis buku??

1. AK yg dibutuhkan tergantung golongannya. Dr 3 a ke 3 b membutuhkan 50, yaitu dr 100 ke 150. Kalau gol 3d ke 4a membutuhkan 100, dr 300 ke 400. Ke 4b membutuhkan 150 dan seterusnya
2. Menulis itu tdk hanya untuk KP. Kalai KI berbentuk membuat media tentunya sangat berguna saat mengajar. Kalau menulis puisi, cerpen dan novel bisa diterbitkan atau dilombakan dsb
3. KP tdk hanya dipenuhi dg menulis buku. Ada 10 jenis PI dan 4 jenis KI. Ke gol IV d dan IVe baru diwajibkan menulis buku ber ISBN

Buku itu penghargaan poin berapa sih? Kalau buku itu ditulis berdua, bertiga bagaimana. 3. Kalau kumpulan puisi minimal berisi 20 puisi, sedang kumpulan cerpen minimal 5 cerpen, la kalau novel, Pak? boleh hanya 1 novel? Masing-masing poinnya berapa? matur nuwun. Sukses bu Ayang dan Pak Imron ! Salam Literasi!
Kalau novel, 1 novel nilai 2 dianggap sederhana. Kalau berdua 60% dan 40% untuk penulis kedua. Ada dlm ppt

Apakah dapat dihitung PAK kalau saya sebagai salah satu dari 5 orang penulis buku bahan ajar mapel Mulok/muatan lokal?
Terima kasih 🙏
Kalau penulis ke 5 tdk bisa dinilai
apakah puisi yang bisa kita tulis temanya bebas ataukah berhubungan dengan mata pelajaran yang kita ampu? misalnya saya mengajar kimia. Haruskah saya membuat kumpulan puisi dengan tema kimia secara keseluruhan ataukah bisa tema bebas aja?
Bebas. Tdk hrs sesuai dg mata pelajaran

guru IPS, mempunyai tugas tambahan sebagai Kepala Perpustakaan. Kalau  membuat buku dengan tema perpustakaan, apakah masuk karya ilmiah atau inovatif? 
Berapa angka kreditnya? 
Apakah semua PI dan PD tidak hangus bila melebihi ketentuan? 
Saya dari 3d mau ke 4a, bila PI atau PD berlebih apakah bisa di tabung untuk kenaikan pangkat berikutnya? 

Semua tdk bisa ditabung, kecuali AKK (angka kredit komulatif)

Buku ttg perpustakaan masuk pd publikasi ilmiah dg AK 3 kalau ber ISBN
 
Untuk kenaikan pangkat ke IV/d, bagaimana teknik presentasinya? apakah bebas memilih dari karya yang kita usulkan dalam Dupak? Mohon pencerahannya, Bapak. 

 Siap. Ke IV d yg dipresentasikan adalah semua KI dan PI nya dg fokus pd 1 penelitian yg kita buat. Ini saya beri contoh

Presentasi untuk usul ke IV/d

Di depan 4 tim.penilai. para profesor
Tenang bu nuraini, penguji nya baik dan tidak galak.
punya antologi menulis esai dan saya penulis ketiga, apakah ini bisa diajukan dan masuk kebagian manakah? 

Apakah guru matematikaa membuat cerpen ..masih dikatakan karya inovatif? Artinya bukan milik guru bahasa saja.
terima kasih
Td sdh saya jawab pertanyaan kedua. Bebas untuk semua guru.

Kalau esainya ttg pendidikan bisa dimasukkan di bidang pendidikan. Bisa dpt AK meskipun penulis ke3


Misalnya saya menulis buku solo Ber-ISBN saat golongan saya 3A. Jika untuk kenaikan pangkat 3A ke 3B belum digunakan, apakah buku tersebut bisa digunakan untuk kenaikan pangkat di golongan berikutnya misalnya: 3D ke 4A?
 Kadaluarsa. Tdk bisa diajukan. Yg tdk ada kadaluarsa hanyalah ijazah


.apakah untuk usul kenaikan pangkat ke 4C bisa menggunakan buku antologi ? sy punya 7 buku antologi yg ber ISBN ..MOHON PENJELASANNYA
 Buku antologi apa? Hrs jelas. Kalau keroyokan antologi puisi dg hanya menulis puisi atau cerpen ya tdk bisa dinilai

Bgmn dg buku yang akan kita jadikan Buku Solo kita ini, masuk kategori yang mana. Dan brp AK nya. Terima kasih Pak Doktor.
Ini maksud nya resume buku resume kelas belajar menulis pak, Tdk bisa
Buku resume tdk bisa diajukan untuk KP

Pertanyaan :
1. Apakah benar utk kenaikan pangkat gol 4 sll diwajibkan dg krya ilmiah? 

2. Shg dg dmk, meskipun kita memiliki simpanan buku byk utk persiapan KP, tetap tdk memenuhi KP, benarkah?

3. Apa perbedaan menulis opini di koran dan buku terkait dg KP? 

4. Dimanakah kita meletakkan penilaian koran dan buku pada DUPAG? 

5. Buku dari karya pantun dan puiisi bisa kita masukan dlm penilaian hasil karya sastra. Sdgkan buku hasil resume masuk di mana ya pak? 

1. Mulai ke gol IV a minimal 1 satu laporan hasil penelitian
2. Buku maksimal 3. Meskipun banyak tetap tdk lolos krn itu syarat utama
3. Opini masuk pd artikel populer. Nilai 1 dan 2. Kalau buku nilai 3 atau 1
4. Koran di artikel populer di PI dan buku di buku pelajaran atau bidang pendidikan di PI. Buku puisi dan cerpen di KI
5. Rwsume tdk bisa dinilai. Hanya untuk berlatih menulis dan menjadi kebanggaan krn sdh berkarya


Hilman_Babel
Saya punya Ijazah S2 dari pascasarjana yang akreditasinya masih *C*, apakah bisa utk dihitung AK nya?

DUPAK tidak lagi menjadi hitungan angka kredit namun SKP lah penggantinya. terhitung Januari 2023.
Bagaimana cara perhitungan angka kredit klau begitu?
Untuk ijazah dr PT akreditasi C tdk bisa dinilai
Mulai juli 2023, rencananya sdh menggunakan aturan baru. Tsk lagi pakai DUPAK
 punya Ijazah S2 dari pascasarjana yang akreditasinya masih C, apakah bisa utk dihitung AK nya?
Melalui SKP. Menghitungnya dg memasukkan pembelajaran dulu. Ketika belum memenuhi standar minimal yg hrs dipenuhi, maka dimasukkan unsur publikasi ilmiah termasuk menulis buku

Jumat, 03 Maret 2023

Resume ke-24 KBMN Gelombang 28

 Resume Ke : 24 KBMN Gelombang : 28
Tanggal       : 3 Maret 2023
Narasumber : Lely Suryani, S.Pd. SD.
Moderator  : Muliadi, M.Pd.
Tema : Menulis Biografi 
Dibuat oleh Nunung Fika Herawati Efendi, S.Pd.
Assalamualaikummatulahi wabarakatuh
Selamat malam semuanya, sejahtera dan bahagia selalu untuk TIM Solid, Narasumber kita serta para sahabat KBMN Gel. 28 Perkenalan moderator Muliadi dari Tolitoli Sulawesi Tengah akan membersamai bapak ibu pada pertemuan ke-24 malam ini. Dibalik layar telah siap narasumber hebat kita seorang guru penggerak yang berbagi pengalamannya kepada kita tentang cara menulis biografi. Bicara soal guru penggerak, kebetulan sekali juga seorang pendamping guru penggerak, senang sekali bisa berjumpa dengan bapak ibu semua di malam pertemuan.
Bu Lely Suryani, S.Pd.SD adalah narasumber kita malam ini, beliau lahir di Banjarnegara.
Saat ini beliau bekerja di SD Negeri 1 Gumelem Kulon Kecamatan Susukan Kabupaten Banjarnegara Propinsi Jawa Tengah 53475
https://lelysuryanikreatifinspiratif.blogspot.com/2023/01/profil-lely-suryani.html
Untuk memanfaatkan waktu dengan efisen,  malam ini kita akan membagi sesi acara menjadi:
1. Pembukaan
2. Sajian materi
3. Tanya jawab
4. Penutup
Assalamualaikum warohmatullohi wabarokatuh.
Kulonuwun.Sampurasun.
Apakabar.kumaha damang? How are you?
Semoga semua dalam keadaan sehat wal afiat.
Puji syukur kita panjatkan kehadirat Tuhan YME.
Sebelum kita lanjutkan, perkenankanlah saya menghaturkan:
Salam hormat kepada Dr.Wijaya Kusumah, M.Pd., Om Jay yang selalu ramah
Salam hormat kepada Para Guru di KBMN 28, Para Narasumber yang ilmunya super boombeer
Salam hormat kepada para Senior, Para mentor yang tersohor.
Salam hormat kepada peserta KBMN 28, yang tulisannya sudah mapan, layak memenuhi harapan, dari Founder kita yang terdepan
Juga salam hormat kepada bapak Muliadi, yang masih lama sudah mengajak gladi, sehingga hatipun bergetar menjadi, seolah saya narasumber yang telah lama mengabdi, dengan segudang ilmu yang sudah teruji.
Padahal kenyataannya, ibarat menyeberang sedalam mata kaki saja masih jauh ke bawah dasar kali.
Nah agar sharing - sharing tidak garing,
Hal ini dengan maksud untuk menggugah semangat keingintahuan dari bapak / ibu yang sudah hebat - hebat.
Dari keingintahuan yang besar, diharapkan ada keinginan untuk mencari tahu, belajar bersama - sama belajar di sini, di KBMN 28.
Perlu sampaikan juga bahwa ini adalah kali ke dua, mendapat kepercayaan untuk mengawal materi Menulis Biografi.
Kenapa  bisa dipercaya jadi Narasumber?
Tentulah tidak semudah membalik telapak tangan. Karena termasuk Narasumbet yang naik kelas mulai dari menjadi peserta pelatihan, kemudian menjadi moderator naik lagi menjadi seperti malam ini.
Jadi berbeda dengan para Narasumber yang memang dari sononya sudah ADUHAY.
Dari naik kelas ini tentu ada sebab musababnya. Diantaranya ada aksi yang terjadi.
Biografi adalah sebuah narasi atau cerita yang berisi kisah kehidupan seseorang, baik yang masih hidup maupun yang telah meninggal dunia. Biografi dapat berisi informasi mengenai latar belakang, masa kecil, pendidikan, pekerjaan, pengalaman hidup, dan pencapaian seseorang selama hidupnya. Biografi dapat ditulis dalam bentuk buku, artikel, atau bahkan film dokumenter. Biografi biasanya ditulis oleh seorang penulis atau biografer yang melakukan riset dan wawancara dengan orang yang menjadi objek biografi dan sumber-sumber lainnya untuk memperoleh informasi yang akurat dan lengkap tentang kehidupan orang tersebut.
Ada beberapa tujuan menulis biografi, di antaranya:
Menginspirasi dan memberikan motivasi - Biografi sering kali dijadikan sebagai bahan bacaan yang menginspirasi dan memberikan motivasi bagi pembaca. Kisah sukses dan pengalaman hidup seseorang yang terdapat dalam biografi dapat menjadi contoh bagi pembaca untuk mengatasi rintangan dan mencapai tujuan hidup mereka sendiri.
Merekam sejarah - Biografi dapat menjadi sumber informasi sejarah yang berharga untuk generasi mendatang. Dengan menulis biografi, seseorang dapat merekam kisah hidup orang-orang yang telah berjasa atau mempunyai pengaruh pada masa lampau. Biografi juga dapat merekam suatu periode atau kejadian dalam sejarah.
Memberikan wawasan - Biografi dapat memberikan wawasan dan pemahaman yang lebih baik tentang seseorang yang menjadi objek biografi. Dengan memahami lebih dalam tentang latar belakang dan pengalaman hidup orang tersebut, pembaca dapat mendapatkan wawasan baru tentang kehidupan dan dunia.
Mengabadikan warisan - Biografi dapat dijadikan sebagai cara untuk mengabadikan warisan seseorang. Biografi dapat membantu memperkenalkan seseorang pada generasi mendatang dan membuat mereka tidak terlupakan.
Setelah mengetahui apa itu biografi dan tujuannya.
Selanjutnya "Bagaimana cara / langkah - langkah menulis biografi?.
Karena harus mengulik riwayat seseorang.
Berikut adalah beberapa langkah yang dapat diikuti untuk menulis biografi:
Lakukan riset tentang orang yang ingin Anda tulis biografinya. Kumpulkan informasi tentang latar belakang, kehidupan awal, pendidikan, karier, pencapaian, dan pengalaman hidup yang menarik. Sumber informasi dapat mencakup wawancara dengan keluarga atau teman dekat, surat, artikel berita, buku, dan sumber-sumber online.
Buat kerangka atau outline untuk biografi. Buatlah daftar peristiwa dan pengalaman penting dalam hidup orang tersebut untuk membantu Anda mengorganisasi informasi.
Tulis pengantar atau pendahuluan yang menarik untuk menarik perhatian pembaca. Pendahuluan harus memberikan gambaran singkat tentang siapa orang tersebut dan mengapa hidupnya layak untuk ditulis biografinya.
Mulai menulis biografi dengan menyelesaikan bagian-bagian yang paling menarik dan relevan. Pastikan untuk memasukkan detail yang menarik dan membuat cerita hidup orang tersebut menjadi hidup.
Organisir konten biografi dalam urutan kronologis, dimulai dari masa kanak-kanak, kemudian ke masa remaja, dewasa awal, dan seterusnya.
Gunakan gaya bahasa yang mudah dimengerti dan tetap konsisten dengan tema biografi.
Berikan gambaran yang jelas tentang perjuangan dan rintangan yang dihadapi, kesulitan dan kegagalan yang dialami, serta keberhasilan dan kebahagiaan yang diraih.
Jangan lupa untuk menyertakan kutipan atau kata-kata orang tersebut yang menarik atau menggambarkan kepribadiannya.
Revisi dan edit biografi secara teratur. Pastikan kesalahan gramatikal dan fakta yang salah dikoreksi.
Akhiri biografi dengan kesimpulan yang merangkum hidup orang tersebut dan dampaknya pada dunia atau masyarakat.
Autobiografi adalah kisah atau narasi yang ditulis oleh seseorang tentang hidupnya sendiri, pengalaman-pengalaman penting, dan peristiwa-peristiwa yang memengaruhi kehidupannya. Autobiografi biasanya ditulis dalam sudut pandang orang pertama dan menceritakan sejarah hidup dari awal hingga saat ini. Autobiografi dapat mencakup berbagai topik seperti keluarga, pendidikan, pekerjaan, pernikahan, perjalanan, dan banyak lagi. Autobiografi dapat membantu pembaca memahami pengalaman dan pandangan hidup penulis, dan dapat memberikan wawasan tentang kehidupan dan peristiwa sejarah.
Apa tujuan menulis autobiografi?
Tujuan utama menulis autobiografi adalah untuk membagikan kisah hidup dan pengalaman pribadi seseorang dengan pembaca. Beberapa tujuan khusus dari menulis autobiografi dapat meliputi:
Meningkatkan pemahaman diri: Menulis autobiografi dapat membantu seseorang memahami dirinya sendiri lebih baik dengan merefleksikan peristiwa penting dalam hidup mereka dan menghubungkan pola-pola dalam pengalaman hidup.
Menjaga kenangan: Autobiografi juga dapat berfungsi sebagai catatan kenangan bagi penulis dan keluarga mereka, dan dapat membantu mempertahankan warisan keluarga.
Memberikan inspirasi: Autobiografi dapat menjadi sumber inspirasi bagi pembaca, terutama bagi orang yang mengalami situasi serupa atau menghadapi kesulitan dalam hidup.
Memberikan wawasan: Autobiografi dapat memberikan wawasan tentang sejarah, budaya, dan lingkungan sosial di mana penulis hidup dan bekerja, sehingga dapat membantu pembaca memahami kondisi dan konteks kehidupan penulis.
Membangun identitas dan citra publik: Autobiografi juga dapat membantu seseorang membangun identitas dan citra publik mereka, baik dalam konteks pribadi maupun profesional.
Berikut adalah beberapa langkah yang dapat diikuti dalam menulis autobiografi:
Lakukan riset dan persiapan: Mulailah dengan membuat daftar peristiwa penting dalam hidup anda, tempat-tempat yang anda kunjungi, orang-orang yang anda temui, dan pengalaman-pengalaman lain yang mungkin anda ingin masukkan dalam autobiografi anda. Lakukan riset tentang masa lalu anda, termasuk sejarah keluarga, lingkungan sosial, dan kebudayaan saat itu.
Tentukan gaya dan fokus: Setelah anda mengetahui gambaran besar dari hidup anda, tentukan gaya dan fokus untuk autobiografi anda. Anda dapat memilih untuk menulis dalam gaya naratif atau reflektif, dan memilih fokus seperti karier, keluarga, atau perjalanan.
Buat kerangka cerita: Buat kerangka cerita untuk autobiografi anda dengan memilih peristiwa penting dan menempatkannya dalam urutan kronologis atau non-kronologis.
Tulis draf pertama: Mulailah menulis draf pertama dari autobiografi anda berdasarkan kerangka cerita yang sudah dibuat. Jangan khawatir tentang detail atau kesalahan, hanya tulis dengan lancar.
Edit dan revisi: Setelah menyelesaikan draf pertama, edit dan revisi autobiografi anda dengan memperbaiki kesalahan, menambahkan detail dan pengalaman baru, dan memperbaiki struktur dan narasi.
Beri judul dan bagikan: Setelah menyelesaikan revisi terakhir, berikan judul untuk autobiografi anda. Jika ingin dibagikan dengan orang lain, pertimbangkan untuk mencetak atau menerbitkan secara online untuk dapat dibaca oleh publik.
Ingatlah bahwa menulis autobiografi dapat memakan waktu, dan dapat melibatkan emosi yang kuat. Oleh karena itu, pastikan untuk meluangkan waktu yang cukup dan mempersiapkan diri secara emosional untuk menulis autobiografi yang baik dan berarti.
Sekarang dapat diketahui perbedaan BIOGRAFI dan AUTOBIOGRAFI.
Menulis kisah keluarga itu termasuk Biografi dinamakan Autobiografi menulis kisah diri sendiri.
Terkait kriteria obyek biografi kita sdsuaikan dengan tujuan menulis biografi itu sendiri.
Contohnya, saya menulis om Jay karena bertujuan menginspirasi dan motivasi
Terkait penulisan biografi adalah hal - hal yang baik saja karena tujuannya adalah untuk kebaikan
Perkara pernah melakukan hal yang kurang baik sebaiknya jangan ditulis.
Karena menutub aib seseorang adalah termasuk kewajiban sebagai sesama,
Tulis yang baik - baik saja
Semangat sekiranya dibalik itu ada kejadian / hikmah yang luar biasa dan sebagai pembelajaran bagi pembaca, bisa saja ditulis namun atas persetujuan tokohnya, apabila kita menulis kisah dari salah satu keluarga, misal,ayah ,ibu, anak ,istri atau cucu hanya berdasarkan cerita mereka apakah sudah bisa diangkat sebagai buku kisah biografi ?
Sebagai penunjang dan penguat.kita tanya jasab dengan orang terdekat, Ayah ibu sedang kumpul adakan diskusi dari masing - masing penuturan beliau - beliau. pasti ada sisi menariknya.
Itulah yang diangkat.
Jika tokoh yang akan ditulis sudah meninggal.
Lakukan wasancara dengan orang - orang terdekat beliau.
Mulai dari saudara kandungnya, teman masa kecil.teman sekolah,bangga, anak kandung yang lain
Untuk Autobiografi karena pengalaman diri sendiri, maka sudah diketahui prestasi danpencapaian kita.
Untuk prestasi dan pencapaian.sekecil apapun.itu adalah bukti kita BISA.bukti kita mendapat nikmat dari ALLOH.
Maka ditulis saja. tadinya cukuplah menjadi guru honorer akan dicetak.
Tapi ada keajaivan datang lagi  dan datang lagi.
Maka sampai lama jadinya tidak cetak - cetak.
Begini saja untuk bisa menjaga konsisten dan komitmen menulis hal yang paling penting berkumpulah dengan komunitas yang memiliki visi dan misi yang sama
Itu saja dulu resepnya. Resep yang lain. Ada DI AUTOBIOGRAFI Untuk kisah diri sendiri. Jika memang diperlukan.
Orang lain bisa dimintai pendapat / pandangan tentang tentang ibu atau sifatnya sebagai endorsen ajak teman terbaik untuk menuliskan pandangannya tentang ibu. Seperti buku saya juga ada pandangan teman-teman.
Okeh tidak masalah Yang penting apa yang kita tulis harus dikomunikasikan dengan tokohnya. Jika setuju bisa dilanjut. jika tidak berkenan. kitapun tidak boleh memaksa. Kominikasi intensif saja. Cerita bersambung antar masa. Jadi tidak melulu. Narasi2 saja. Bisa buat bumbu Untuk penulisan biografi. Dari awal kan kita sudah menulis drafnya. jadi sumber yang ditetapkan juga menyesuaikan dengan draf yang telah di susun atau sebaliknya. Kita punya sumber siapa saja yang bisa membantu penulisan biografi sesuaikan dengan draf. Apakah maksudnya kisah- kisahmya telah tersebar dibeberapa antologi? ini lebih mudah karena naskah sudah ada tinggal disatukan dan diurutkan kisahnya.
Ciri buku biografi ya kisah orang lain yang kita tulis. Untuk masing - masing tokoh tentu berbeda
Batasan minimal sama dengan buku - buku lain kurang lebih 150 - 160 halaman biar ada punggung bukunya


Salam literasi.

Kamis, 02 Maret 2023

Resume ke-23 KBMN Gelombang 28

Resume Ke : 23 KBMN Gelombang : 28
Tanggal       : 1 Maret 2023
Narasumber : Raimundus Brian Prasetyawan, S. Pd
Moderator : Nur Dwi Yanti, S. Pd.
Tema : Menerbitkan Buku Semakin Mudah Di Penerbit Indi 
Dibuat oleh Nunung Fika Herawati Efendi, S.Pd.
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarokatuh.

Pertanyaan yang ditanyakan pada malam hari ini, Sudahkah sahabat yang hebat menyusun draft buku solo? Sudahkah mengajukan buku solo kepada masing-masing mentor? Bagaimana proses hingga buku solo terbit dan memiliki ISBN atau QRCBN? Bagaimana menghubungi penerbit yang siap mencetak dan mempublikasikan?, Sapa moderator Ibu Nur Dwi Yanti, S. Pd. membuka pertemuan ke 23 pelatihan KBMN PGRI Angkatan 28 malam ini. 
Jangan panik jangan gundah Tema malam ini " Menerbitkan Buku Semakin Mudah di Penerbit Indi" oleh Narasumber kita yang keren Bapak Raimundus Brian Prasetyawan, S.Pd, sambung ibu moderator. Puluhan tulisannya sudah dimuat di berbagai media cetak. Sebagian besar dimuat di Tabloid Bola, Harian Bola, Tabloid Soccer. Ada juga yang dimuat di Harian Kompas, Kedaulatan Rakyat, Warta Kota, Media Indonesia, dan Majalah Hidup.
Untuk mengenal lebih dekat narasumber silahkan kunjungi https://www.praszetyawan.com/p/profil.html
Menerbitkan Buku 
 Menerbitkan buku di penerbit indie atau independen dapat menjadi pilihan yang menarik jika para sahabat ingin mengontrol proses penerbitan dan distribusi buku secara mandiri. Karena ada banyak kemudahan bagi kita, jika melalui penerbit mayor tentu saja kita harus siap menanti dan ada kriteria sehingga buku kita diterima dan masuk kualifikasi di penerbit mayor. 
Untuk lebih jelasnya mengenai tata cara menerbitkan buku di Penerbit Indi, silahkan kunjungi https://www.praszetyawan.com/2022/10/menerbitkan-buku-dengan-harga.html?m=1
Penerbit Indie 
Perlu dipahami, pada pelatihan ini bapak/ibu berjalan sendiri dalam membuat buku solo. Bapak/ibu menghubungi sendiri penerbitnya dan ikuti panduan/ketentuan dari penerbit tersebut. Disisi lain mungkin ini pengalaman pertama bapak/ibu membuat buku. Maka pertemuan malam ini membantu bapak/ibu agar bisa menjalani langkah menerbitkan buku.Dahulu ketika penerbit indie belum eksis seperti sekarang, kita hanya tahu bahwa penerbit buku yang ada itu hanya penerbit mayor seperti Gramedia, Grasindo, Erlangga, Elex media, Andi, dan sebagainya.
Penerbit mayor menerapkan seleksi naskah, sehingga belum tentu naskah kita diterima. Memang itu dilakukan agar penerbit mayor mendapat naskah yang benar-benar berkualitas dan diperkirakan akan laku dipasaranTahap seleksi naskah menjadi tantangan untuk bisa menembus penerbit mayor. Penulis harus berjuang mencoba mengirim naskah ke beberapa penerbit hingga bisa diterima oleh suatu penerbit mayor. Penolakan naskah menjadi makanan sehari-hari penulis. Ketika naskah diterima pun proses penerbitannya sangat lama. Menerbitkan buku sekarang ini semakin mudah karena ada penerbit indie .
Kelebihan Penerbit Indie 
Kini ada penerbit indie yang bisa menjawab rintangan-rintangan tersebut
Naskah pasti diterbitkan.
Proses penerbitan mudah dan cepat.
Menerbitkan di penerbit mayor bisa lebih dari setahun prosesnya, kalau di penerbit Indie dalam hitungan bulan saja.
Untuk penulis pemula yang baru pertama kali akan menerbitkan buku, bisa dicoba mengawali di penerbit indie. Jika bukunya cepat terbit akan menjaga semangat menulis. Akan ada waktunya kita perlu merasa upgrade jika sudah sering menerbitkan di penerbit indie. Tentu kita perlu tantangan lagi dalam menulis. Barulah penerbit mayor tepat untuk penulis yang ingin upgrade, narasumber sendiri sudah menerbitkan tiga buku solo di Penerbit Indie, Ungkap narasumber. Berikut buku narasumber yang sudah diterbitkan dapat dilihat pada laman : 
https://www.praszetyawan.com/2020/02/buku-blog-untuk-guru-era-40.html

https://www.praszetyawan.com/2020/06/buku-aksi-literasi-guru-masa-kini.html

https://www.praszetyawan.com/2020/10/buku-solo-terbaru-menerjang-tantangan.html

Tips Menentukan Penerbit Indie 
Penerbit Indie ada banyak. Silakan bapak/ibu memilih penerbit berdasarkan selera/kondisi masing-masing. Sebagai tips, berikut ini hal-hal yang perlu diperhatikan dalam menentukan penerbit indie:
Biaya penerbitan, Fasilitas penerbitan yang di dapat penulis, Batas maksimal jumlah halaman, Ketentuan dan Biaya cetak ulang Apakah dapat Master PDF, Jumlah buku yang didapat penulis, Alasan Narasumber Membantu Guru Menemukan Penerbit
Sejak Juli 2020 saya membantu peserta KBMN memilihkan dan menghubungkan ke penerbit. Mengapa saya membantu mengubungkan bapak/ibu ke penerbit indie ?, ungkap narasumber. Berikut alasannya : 
Hambatan Dalam Menerbitkan Buku 
Narasumber menjelaskan beberapa hambatan dalam menerbitkan buku yang dialami oleh peserta KBMN PGRI, diantaranya : 
biaya mahal, biaya murah bahkan gratis diawal, namun jadi mahal akhirnya, ketidakjelasan nasib naskah setelah berbulan -bulan , ketentuan berubah2 tidak sesuai dengan di awal., ada ketentuan yang tidak disampaikan di awal.

Solusi Penerbit Buku 
Menerbitkan buku melalui penerbit Indie, yang sudah dijelaskan di awal pertemuan yaitu pada tautan:  https://www.praszetyawan.com/2022/10/menerbitkan-buku-dengan-harga.html?m=1 dengan biaya Rp 400.000, penulis dapat dua buah buku dan penerbit ini mempunyai daya tarik seperti : 
Biaya terjangkau, tidak perlu sampai jutaan rupiah. jumlah maksimal halaman sangat banyak yaitu 280 hal A5. 
Jadi bapak/ibu tidak kena biaya tambahan halaman walaupun bukunya setebal 280 halaman A5.
Penerbit ini menjualkan buku terbitannya di toko pedia dan shopee
Pesan dari Om Ian

Menerbitkan buku perlu waktu untuk proses terbit. Bukan seperti fotokopi yang sehari jadi. Jadi jangan minta ada deadline kapan buku harus terbit. Misalkan karena untuk kenaikan pangkat, buku diminta agar terbit secepatnya.Silakan bapak/ibu perhitungkan waktu proses penerbitan sampai 3 bulan jika ISBN, Karena ISBN sekarang prosesnya ketat. 
Semoga bermanfaat.
Salam literasi.